Sukses

Viral Jateng: Momen Mobil Terjebak di Antara 2 Palang Perlintasan Kereta Api Bikin Deg-degan

Pasti deg-degan banget.

Liputan6.com, Sukoharjo - Sebuah video yang berhasil merekam kejadian menegangkan mobil terjebak di atas rel yang akan segera dilintasi kereta api memancing perhatian warga dunia maya usai diunggah di Instagram. Unggahan dari ICS Cyber Media @infocegatansukoharjo itu memperlihatkan padatnya antrean kendaraan yang tengah menunggu kereta melintasi rel yang ada di jalan yang mereka lalui. Ketika itu palang perlintasan baru saja diturunkan dan alarm tengah dibunyikan, pertanda kereta akan segera melintas sehingga para pengendara pengguna jalan raya diharuskan berhenti di belakang palang.

Namun ada satu pemandangan yang menarik perhatian. Yakni ada kendaraan roda empat yang telanjur melewati palang yang satu namun palang berikutnya keburu menutup. Akhirnya minibus itu terjebak di antara dua palang dan tepat berada di atas rel. Dalam adegan yang mampu membuat siapa saja merasa deg-degan tersebut, suara riuh klakson tak henti-hentinya dibunyikan.

Menurut pengunggah, kejadian itu berlokasi di Palang Sepur Mayang Sukoharjo, Jawa Tengah. Sayang video itu tak menunjukkan bagaimana kelanjutan nasib mobil tersebut.

 

 

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh ICS CYBER MEDIA (@infocegatansukoharjo)

 

2 dari 2 halaman

Komentar Warganet

Unggahan ini pun telah disukai lebih dari 4.000 kali dengan ratusan komentar.

"Mobilnya mundur masih bis deh kayaknya daripada maksa maju. Soalnya dihalangi gitu jalannya. Daripada malah bahaya." ungkap @charisyamaureencharisyamaureen.

"Ya solusinya emang bikin flyover / underpass kaya di pasar minggu jkt sebelum adanya underpass gila macetnya dari ujung.. pas ada underpass udah mencair mendingan.." usul @diyanfirmansyah94.

"Banyak yang ngeyelan mas.... harusnya diutamakan arah barat dan timur dulu... tapi kadang yang arah Selatan dan Utara maunya menang sendiri...." komentar @binukoamarseto.

Menurut pengakuan warganet, daerah tersebut sering kejadian kendaraan terjebak di tengah dua palang perlintasan. Meskipun sudah ada pihak-pihak yang mengarahkan, namun banyak pengendara yang enggan diatur. Misalnya pengendara roda dua sering terlihat nekat.