Liputan6.com, Jatim - Lama tak muncul dilayar kaca, Aliando Syarif tiba-tiba mengumumkan bahwa ia mengidap gangguan mental Obsessive Compulsive Disorder (OCD) ekstrem. Bintang sinetron Ganteng-Ganteng Serigala itu menyampaikan kabar tersebut melalui Instagram miliknya.
Dalam siaran Instagram itu Aliando merasa sangat terganggu dengan penyakit mental tersebut. Ia sudah merasakan penyakit itu sejak kecil, namun semakin parah ketika ia dewasa.
"Kalau OCD itu mereka kalau melihat buku nggak rapi, nggak enak ditutup lagi. Tapi ini lebih, masa mandi aja harus gue hitung rambut. Kan, kacau gitu," kata Aliando dalam siaran Instagramnya, Kamis (27/1/2022).
Advertisement
Baca Juga
Aliando Syarief juga menjabarkan beberapa perilaku aneh yang harus dirasakan saat OCD esktrem itu menyerangnya. Sebut saja saat sesuatu barang harus tertata dengan rapi hingga mengulang suatu tindakan.
"Gue untuk gerak aja kemarin itu enggak bisa, kenapa? Separah itu untuk satu kali langkah. Jadi ini ekstrem OCD," jelasnya.
Â
Saksikan juga video pilihan berikut ini:
Idap OCD Sejak Kecil
Kondisinya itu juga diceritakan saat siaran langsung bersama Jefri Nichol. Aliando mengaku kondisinya saat ini sudah jauh membaik setelah menjalani terapi sehingga bisa kembali bermain media sosial.
"Sebelumnya gue enggak bisa gerak gitu, karena kalau mau gerak harus berantem dulu sama pikiran gue, kalau berhasil dan menang baru gue bisa gerak. Separah itu," kata Aliando.
OCD merupakan gangguan mental yang menyebabkan penderitanya merasa harus melakukan suatu tindakan secara berulang-ulang. Apabila tidak terpenuhi, maka penderita akan diliputi oleh kecemasan dan ketakutan.
Â
Advertisement