Sukses

Alasan Pentingnya Pengurusan SNI Produk Bagi Palaku UMKM

Pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) perlu memahami pentingnya pengurusan Standar Nasional Indonesia (SNI)

Liputan6.com, Surabaya - Pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM)  perlu memahami pentingnya pengurusan Standar Nasional Indonesia (SNI) termasuk Jawa Timur . Keberandaan SNI sangat penting sebukti produk yang mereka hasilkan.

Ketua Umum Kadin Jawa Timur, Adik Dwi Putranto mengatakan, SNI bukan hanya bukti kualitas suatu produk, tapi juga memperbesar potensi pasar yang bisa digarap. Karena itu, dia mengingikan setiap pelaku UMKM untuk mengurus SNI produk mereka.

"Pemerintah melalui Badan Standar Nasional (BSN) telah memberikan kemudahan, khususnya bagi UMKM dalam pengurusan SNI," kata Dwi Putranto di Surabaya, Jumat (22/07/22).

Dwi Putranto menambahkan, BSN juga memiliki program pendampingan pengurusan SNI untuk UMKM melalui program 'SNI Bina UMK'. Bahkan, Kadin Jawa Timur bersama BSN mendorong UMKM untuk mengurus SNI.

"Pemerintah telah mengeluarkan aturan baru pengadaan barang dan jasa di pemerintah. Tidak hanya Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) yang menjadi persyaratan, SNI juga telah dicantumkan untuk pengadaan barang," ujar Dwi Putranto.

Sedangkan, Direktur Rumah Kurasi, Setyohadi mengakui, keberadaan SNI untuk produk UMKM sangat penting. Namun tidak banyak pelaku UMKM, khususnya di Jawa Timur yang mengetahui karena minimnya sosialisasi, apalagi tenaga BSN juga sangat terbatas.

"Selama ini sosialisasi masih kurang sehingga ada program SNI Bina UMK banyak yang tidak tahu. Padahal itu sangat penting untuk UMKM karena ketika sudah dapat SNI Bina UMK, mereka bisa mendapatkan hak pelatihan selanjutnya," ujar Setyohadi.

"Standar ini harus dimiliki UMKM, sehingga Rumah Kurasi berupaya hadir membantu melakukan sosialisasi sekaligus melakukan pendampingan," tambahnya.

Saksikan Video Pilihan Berikut: