Liputan6.com, Jakarta Sneakers yang selama ini merupakan item fesyen dengan citra kasual kini mendapat kesan baru di tangan desainer Tom Ford. Seperti dilansir dari Women’s Wear Daily pada Sabtu (31/5/2014), desainer yang mendirikan label Tom Ford pada tahun 2006 ini merancang sepatu senakers dengan desain yang lebih eksklusif.
Â
Sneakers rancangan Tom Ford tersebut terdiri dari model high top dan low top. Pada koleksi ini terdapat sneakers dengan bahan kulit dengan 7 pilihan warna dan bahan velvet dengan 5 pilihan warna. Koleksi ini adalah koleksi edisi fall.
Advertisement
Â
Tiap sepatu di koleksi ini dibuat di Italia. Baik pada sepatu berbahan kulit ataupun velvet, sol yang digunakan adalah sol karet putih. Harga yang ditawarkan untuk sneakres Tom Ford berbahan velvet dengan model low top adalah US$ 690. Untuk yang berbahan kulit dengan model high top, sneakers Tom Ford tersebut dijual dengan harga US$ 990.
Â
Sepatu sneakers eksklusif ini akan tersedia di butik-butik Tom Ford di New York, Las Vegas, Los Angeles, Chicago, dan Dallas. Kehadiran koleksi tersebut diungkap oleh desainer yang pernah menjadi Creative Directot di label Gucci dan Yves Saint Laurnet ini pada event London Collections: Men di bulan Januari 2014.