Sukses

Kim Kardashian Akhirnya 'Selfie' Lewat Bukunya

Kim Kardashian meluncurkan buku yang berisi kumpulan selfie di Instagramnya.

Liputan6.com, London Kegemarannya terhadap foto lalu diunggah pada akun media sosial atau yang biasa disebut sebagai Selfie membuat model dan aktris Kim Kardashian meluncurkan buku pertamanya yang bertajuk Selfish.

 

Dilansir dari Los Angeles Times, Rabu (20/8/2014), buku ini akan berisi kumpulan foto selfie pribadi dari Kim Kardashian yang belum pernah ia unggah ke media sosialnya. Foto-foto ini diakui Kim banyak diperolehnya melalui kamera profesional dan ponsel pribadinya.

 

Seperti yang diketahui, pemilik nama asli Kimberly Noel Kardashian ini memiliki segudang foto dirinya. Terbukti, pada akun Instagramnya ia telah mengunggah lebih dari dua ribu foto dan video yang telah mendapatkan 'likes' dari para penggemarnya.

 

Rizzoli yang merupakan penerbit dari buku ini mengaku bangga dapat ikut andil dalam proyek Kim. "Kim adalah seorang ikon Amerika. Kesuksesannya, gaya busana, tren yang dibuatnya membuat dirinya sangat dicintai oleh semua orang. Lewat buku ini, Kim ingin berbagi tentang sisi pribadinya lewat sebuah foto," ujar Rizzoli.

 Buku perdana Kim Kardashian "Selfish" akan mulai diluncurkan pada April 2015 mendatang. Para penggemar akan dikejutkan dengan buku yang satu ini. (Cyn/Ars) **

 

 

Video Terkini