Sukses

Department Stores Saks Fifth Avenue Buat `Perpustakaan Parfum`

Saks Fifth Avenue hadirkan konsep ruang baru untuk menjual parfum, yaitu perpustakaan.

Liputan6.com, New York Department Store eksklusif asal Amerika, Saks Fifth Avenue, punya konsep baru dari rak parfum-parfum yang dijual di tempat itu. Parfum-parfum yang dijual di Saks Fifth Avenue itu kini juga ditempatkan dalam sebuah ruang bergaya perpustakaan, lengkap dengan rak perpustakaan.

Seperti dilansir dari The Fashion Times, Minggu (24/8/2014, Fragrance Library yang ada di Saks Fifth Avenue, New York, ini dibuka pada hari Kamis, (21/8/2014). Rak-rak perpustakaan yang ada di tempat itu diisi dengan 50 parfum dari berbagai label fesyen ternama, seperti Si by Armani, Modern Muse by Estee Lauder, Dahlia Divin by Givenchy, Miss Dior by Dior, Coco Madmoiselle by Chanel, dan lain sebagainya.

“Jika ada parfum baru, kami akan menempatkannya di sana. Jika di tempat itu ada parfum yang penjualannya kurang baik, kami akan memindahkannya ke tempat lain,” ucap Kate Oldham, Senior Vice President of Cosmetics, Fragrance, Swim & Lingerie dari Saks Fifth Avenue.

Fragrance Library terletak di lantai 5 department stores itu dan luas lahannya adalah 41 meter persegi. Di tempat ini juga akan tersedia staf yang membantu pengunjung dalam memilih parfum serta layanan untuk membungkus parfum sebagai kado.

 

 

* Bagi Anda yang ingin mengikuti simulasi tes CPNS dengan sistem CAT online, Anda bisa mengaksesnya di Liputan6.com melalui simulasicat.liputan6.com. Selamat mencoba!

Video Terkini