Sukses

Top 5 Lifestyle: Tampil Cantik tanpa Make-up jadi Favorit

Berikut adalah 5 artikel terpopuler sepanjang hari Minggu, 14 Desember 2014.

Liputan6.com, Jakarta- Meski ingin terlihat cantik, namun tak semua wanita senang mengenakan make-up. Lantas, bagaimana terlihat cantik meski tanpa mengenakan riasan? Tenang, jawabannya ada di artikel 4 Cara Tampil Cantik Tanpa Make-up yang menjadi favorit sepanjang awal pekan ini.

Selain itu, berikut adalah 5 artikel terpopuler sepanjang hari Minggu, 14 Desember 2014.

4 Cara Tampil Cantik Tanpa Make-up

Anda tidak suka memakai make-up? Tenang, ada kabar baik untuk Anda agar bisa tampil cantik meksipun tanpa menggunakan make-up. Seperti yang dilansir dari laman Health, Sabtu (13/12/2014), tampilan alami menjadi salah satu pilihan di acara fesyen di New York. Lantas, Anda tak ingin mengikutinya? Berikut cara agar tampil cantik tanpa make-up.

Melihat Foto Lucunya Bayi-bayi dengan Dandanan ala Natal

Bayi memang menggemaskan. Bahkan jadi terlihat sangat cute saat dipakaikan ornamen-ornamen yang lucu. Dalam sebuah seri foto, fotografer Karen Wiltshire, menampilkan gambar-gambar bayi yang didandani dengan busana-busana bertema natal. Lihat lucunya bayi-bayi dengan dandanan tema Natal di seri foto itu disini.

4 Tips Wajah Cantik Setelah Berolahraga

Rambut lepek berkeringat, kulit terasa kotor, dan wajah tampak kusam? Ya, mungkin gejala `tampilan jelek` ini akan menimpa Anda sesaat setelah melakukan olahraga. Bingung bagaimana mengakali supaya hal ini tidak terjadi? Tenang berikut ulasannya disini.

Kado Akhir Tahun: 7 Makeup Branded Mulai dari Rp 350 Ribuan

Akhir tahun 2014 sudah semakin dekat. Jika Anda ingin memberi kado pada teman wanita, maka 7 makeup branded berikut ini bisa menjadi kado spesial yang membuatnya bersemangat menyambut tahun 2015. Tak perlu jutaan rupiah untuk mendapat kosmetik-kosmetik berikut ini. Harganya bahkan dimulai dari Rp 350 ribuan.

Tips Agar Terhindar dari Banjir Lokal dalam Rumah

Pernahkah Anda mengalami banjir lokal? Di luar tidak hujan, tetapi rumah Anda kebanjiran akibat tidak lancarnya saluran pembuangan air di rumah. Jika hal demikian terjadi, pastikan saluran pembuangan air tidak tersumbat. Berikut tips menghindari banjir lokal dalam rumah yang bisa Anda lakukan.

Video Terkini