Liputan6.com, Jakarta Merayakan tahun baru Imlek yang jatuh pada hari ini, Kamis, 19 Februari 2015, pusat perbelanjaan Lotte Shopping Avenue menggelar beragam atraksi dan program belanja menarik yang dikemas dalam tema bertajuk Breezing of Spring & Prosperity. Dimana program tersebut akan berlangsung hingga 22 Februari 2015 diain Atrium lantai dasar.
Selama program tersebut berlangsung, Lotte Shopping Avenue menghadirkan penampilan utama yakni Bibap yang didatangkan langsung dari Korea.
Seperti sore hari ini, pengunjung Lotte Shopping Avenue dihebohkan dengan pertunjukan komedi non verbal dari Bibap. Bibap sendiri merupakan delapan orang asal Korea yang memadukan antara musik beat box, acapella disertai gerak, akrobat dan seni bela diri. Penampilan Bibap sore itu berhasil membuat penonton tertawa dan terhipnotis dengan apa yang mereka suguhkan.
Bibap sendiri dapat disaksikan oleh para pengunjung Lotte Shopping Avenue secara gratis mulai tanggal 13 Februari 2015 hinggga 22 Februari 2015. Khusus untuk hari Sabtu dan Minggu, Bibap akan menyapa para pengunjung pada pukul 15.00 sementara di tanggal 13, 17 dan 18 Februari 2015 Bibap akan tampil pada pukul 18.00.
Tak hanya Bibap saja yang berhasil membuat penonton terpukau sore itu, namun di hari Imlek ini pengunjung juga dimanjakan dengan penampilan dari kelompok musik Nanfeng Nusantara. Dimana kelompok musik ini memainkan alat musik tradisional Tiongkol seperti guzheng dan erhu. Musik-musik pop dan Tionghoa akan memanjakan telinga Anda pada pukul 15.30 di lantai dasar.
"Tahun baru Imlek merupakan perayaan terpenting bagi masyarakat Tionghoa. Oleh karena itu kami ingin manjakan pengunjung Lotte Shopping Avenue dengan atraksi dan program belanja menarik," ujar Anastasia Damastuti, Senior Marketing Manager Lotte Shopping Avenue.
Sementara untuk pecinta belanja, masih dalam program Imlek, Lotte Shopping Avenue menghadirkan promo Lucky Angpao yang berlangsung sejak 12 hingga 24 Februari 2015. Pengunjung yang mengikuti program ini akan mendapatkan hadiah menarik seperti neck pillow american tourister, juicer philip, bantal kingkoil, tea set St, James hingga koper ber merek Jack Nicklaus hanya dengan menukar struk belanja minimum Rp 3 juta diseluruh outlet Lotte Shopping Avenue.
Rayakan Imlek, Lotte Shopping Avenue Suguhkan Aneka Kejutan!
Lotte shopping suguhkan aneka kemeriahan saat Imlek 2015
Advertisement