Liputan6.com, Jakarta Rumah pohon memang terkenal unik dan menarik karena menampilkan bentuk dan suasana yang berbeda. Hijau pepohonan memberikan udara yang sejuk dan membuat pandangan menjadi lebih segar.
Berkumpul di rumah pohon memang menyenangkan, terlebih lagi jika bisa melakukan berbagai aktivitas seperti bekerja di dalam rumah ini. Udara dan suasana yang diberikan disekelilingnya bisa memberikan energi positif bagi diri Anda terutama dalam berkonsentrasi.
Dilansir dari Dezeen, Senin (23/02/2015) seorang arsitek asal Australia, Max Prichard membangun sebuah studio kecil berbentuk silinder kayu dengan atap datar dan besar. Rumah unik ini terletak di atas bukit dekat Adelaide dengan pemandangan laut yang indah.
Advertisement
Bangunan setinggi enam meter ini dibangun dari lembaran pohon pinus dan atap yang dibuat datar dan berukuran lebih besar untuk melindunginya dari berbagai hal yang berbahaya. Studio ini dijadikannya sebagai tempat untuk bekerja di akhir pekan. Dengan dikelilingi oleh pepohonan di lereng hutan, memberikan suasana yang sejuk dan menyegarkan.
Bangunan yang terdiri dari dua lantai dengan diameter tiga meter ini menggunakan lantai atas bangunan sebagai studio dan lantai bawah untuk menyimpan berbagai barang koleksi.
Studio ini dikelilingi oleh rak kayu yang berisi berbagai buku koleksi dan meja kayu berwarna emas. Lantai studio di desain dengan beberapa garis kayu dengan warna berbeda yang berkumpul di tengah lingkaran dan diletakkan kursi dan meja kayu untuk tempat duduk Prichard .
Rumah Silinder Kayu
Jendela rumah di desain menjulang tinggi agar dapat bekerja sambil menikmati pemandangan hutan dan laut yang indah.
Untuk menuju ruangan atas, diberikan sebuah jembatan kayu sebagai akses pintu masuk rumah.
Menurutnya, seorang arsitek harus mampu membangun desain sendiri agar mereka bisa lebih memahami proses kontruksi dan bahan bangunan yang digunakan. (Mut/Liz)
Advertisement