Liputan6.com, Los Angeles- Menjadi salah satu film yang difavoritkan oleh semua orang, tak heran jika pada ajang bergengsi Oscar 2015 The Grand Budapest Hotel mampu menggaet dua kategori sekaligus. Film yang rilis pada 7 Maret 2014 lalu ini berhasil menggaet penghargaan sebagai Best Costume Design dan Best Makeup & Hairstyling.
Mengambil latar tahun 1931, tentu saja segala sesuatu yang ada dalam film tersebut harus disesuaikan dengan tahun 1931 mulai dari gambar, busana yang akan dikenakan hingga makeup. Untuk menyempurnakan filmnya yang berhasil menggondol berbagai kemenangan ini, sutradara Wes Anderson akhirnya menggaet makeup artist Frances Hannon dan Mark Coulier.
Dalam film The Grand Budapest Hotel, Frances Hannon dan Mark Coulier bertugas untuk memulaskan makeup ke wajah dan menata rambut para pemain agar sesuai dengan film tersebut.
Advertisement
"Kami banyak menggunakan wig dan teknik dalam bermakeup. Seperti pada aktris Tilda Swinton, ia memiliki struktur tulang wajah yang baik sehingga aku mampu membuat dirinya seperti seorang nenek-nenek berusia 83 tahun. Pada Tilda aku menambahkan beberapa hal seperti tangan palsu, hidung palsu, pipi palsu dan masih banyak lagi yang berguna untuk membuat penampilannya kian sempurna," ujar Hannon.
Hannon pun menambahkan "Kami juga cukup sering melakukan diskusi mengenai makeup dan tata rambut dengan Wes Anderson. Seperti untuk penampilan Tony Revolori Zero, Anderson memberikan saran untuk kumisnya agar terlihat seperti tahun 1931 dan masih banyak lagi," katanya.
Kemenangan The Grand Budapest Hotel pada kategori ini berhasil mengalahkan Foxcatcher dan Guardians of the Galaxy. (Cyn/Ars).
Â