Liputan6.com, Tiongkok Luar biasa! Mungkin kata ini yang akan terucap ketika Anda melihat aksi sepasang sahabat ini. Seorang pria tunanetra bernama Jia Haixia dan temannya, Jia Wenqi yang kehilangan kedua lengannya akibat kecelakaan.
Kekompakkan ditunjukkan oleh kedua sahabat ini dengan aksi menanam 10.000 pohon di lingkungan tandus di sekitar Desa Yeli di bagian timur laut Tiongkok. Mereka mencoba untuk menghidupkan kembali tanah tandus agar menjadi subur dan bermanfaat.
Advertisement
Â
Haixia menjadi tunanetra sejak lahir, ia hanya memiliki satu mata yang dapat berfungsi dengan baik dan pada tahun 2000 ia kehilangan mata satunya lagi dalam sebuah kecelakaan kerja. Sedangkan Wenqi kehilangan kedua lengannya pada kecelakaan saat ia berusia tiga tahun.
Â
Mereka mendapatkan tanah sewaan sebesar delapan hektar dari pemerintah dan mulai menanam kembali lahan tersebut dengan pepohonan untuk melindungi desa dari banjir. Sungguh mulia bukan kerja keras mereka? Lebih dari 10 tahun mereka melakukan kegiatan ini untuk membuat lingkungan yang lebih baik.
Â
Walaupun mereka memiliki keterbatasan fisik, tetapi hal ini tidak membuat mereka patah semangat untuk melakukan aktivitas yang bermanfaat seperti yang dilansir dari Boredpanda, Sabtu (21/3/2015). (Mtp/Liz)