Liputan6.com, Jakarta - Salah satu jajanan yang pasti ada di setiap acara bernuansa Jepang, seperti cosplay dan sebagainya, adalah Takoyaki. Makanan asal daerah Kansai, Jepang tersebut memiliki bentuk menyerupai bola pingpong dengan rasa gurih dan makanan laut kental.
Bola-bola kecil berdiameter sekitar 3-5 cm tersebut dibuat dari adonan tepung terigu yang diisi dengan potongan gurita (tako), lalu ditaburi dengan saos okonomiyaki, anori, dan katsuobushi (serutan ikan tuna).
Baca Juga
Semakin bertambahnya penggila makanan asal negeri Sakura tersebut, banyak restoran kecil yang menyajikan menu Takoyaki. Salah satunya, ketiga restoran yang dikutip dari laman Qraved.com, Rabu (7/5/2015) berikut ini:
Advertisement
1. Sakana
Restoran yang didesain dengan dekorasi tradisional Jepang akan semakin menambah kenikmatan dari Takoyaki dengan gurita yang dimasak sangat sempurna. Penasaran? Restoran tersebut terletak di Mid Plaza 1, Lantai Basement, Jl. Jenderal Sudirman, Jakarta.
2. Okirobox
Tak hanya rasa Takoyaki yang sungguh lezat, harga yang ditawarkan di restoran satu ini terbilang cukup bersahabat. Resto yang berlokasi di Central Park, Lantai Lower Ground, Jl. Letjen S. Parman, Tanjung Duren, Jakarta tersebut menawarkan takoyaki dengan harga mulai dari Rp 27 ribu.
Nah, bagi yang gemar berkunjung ke Pasar Santa, jangan lupa untuk berkunjung ke resto Takoyaki satu ini. Harga Takoyaki pun hanya dibanderol dari Rp 15 ribu saja. Jadi, tunggu apa lagi? (auf/ret)