Liputan6.com, Jakarta Komedo muncul saat folikel rambut tersumbat. Folikel rambut yang sebenarnya berguna untuk menjaga rambut dan melumasi kulit tersebut berperan penting dalam kemunculan komedo karena di dalamnya terdapat kelenjar minyak. Ketika produksi minyak berlebih, sel kulit mati dan kotoran akan menumpuk di pori-pori sehingga membentuk benjolan dengan permukaan gelap. Anda dapat menangkalnya dengan rutin menggunakan pembersih, memperhatikan kebersihan sarung bantal, make up yang natural dan bila perlu Anda dapat melakukan steam wajah.
Artikel mengenai cara menangkal munculnya komedo ini sukses menarik perhatian pembaca Liputan6.com. Selain artikel tersebut, berikut adalah artikel gaya hidup populer lainnya yang berhasil masuk ke dalam Top 5 Lifestyle sepanjang Senin, 25 Mei 2015. (mit)
Nenek Anami Berusia 140 Tahun, Diduga Manusia Tertua di Dunia?
Seorang wanita berusia 140 tahun bernama Anami atau yang dikenal dengan panggilan Nenek Anami diduga sebagai manusia tertua di dunia. Jika sudah terbukti kebenaran usianya, ia akan ikutsertakan dengan program sayembara manusia tertua di Rusia. Jika usia Nenek Anami benar atau mendekati usia 140 tahun, nenek yang berasal dari Kampung Bungur Sarang, Desa Cisarua, Kecamatan Tegalwaru, Purwakarta, tersebut berpotensi memenangkan sayembara manusia tertua di dunia.
Rawat Ketiak dengan Cara yang Benar
Mungkin beberapa dari Anda ada yang mencukur bulu ketiak. Faktanya, mencukur ketiak memang dapat menghilangkan bulu, tapi di sisi lain, mencukur dapat membuat kulit ketiak menjadi hitam. berikut cara yang dapat Anda lakukan untuk merawat ketiak Anda dengan benar.
Telusuri Wisata Sejarah Mengagumkan di Kabupaten Malang
Selain museum, terdapat beberapa tempat bersejarah yang bisa dijadikan destinasi wisata, salah satunya adalah candi. Indonesia sangat kaya dengan peninggalan sejarah berupa candi, khususnya daerah Kabupaten Malang. Daerah yang bersuhu udara dingin ini mampu menyihir wisatawan dengan keindahan candi-candinya yang masih asri. Candi-candi di daerah ini menyimpan sejuta sejarah yang belum terkuak. Apa saja kekayaan sejarah itu?
Ide Kreasikan Pakaian Bernuansa Hitam
Warna yang paling tidak bisa dihindarkan dalam hidup adalah hitam dan putih. Meski monoton, tetapi kedua warna tersebut tidak pernah lekang dimakan waktu. Berbagai makna pun bisa tercerminkan, seperti kemurnian, keseksian, kedewasaan, dan keanggunan. Bagaimana, Anda tertarik? Coba ide mengkreasikan pakaian bernuansa hitam berikut.
Top 5 Lifestyle : Cara Menangkal Munculnya Komedo Jadi Terpopuler
Berikut adalah artikel gaya hidup populer yang berhasil masuk ke dalam Top 5 Lifestyle sepanjang Senin, 25 Mei 2015
Advertisement