Liputan6.com, Jakarta Menikmati santap malam bersama orang tersayang menjadi momen yang spesial. Anda tentu tidak ingin melewatkan momen spesial ini begitu saja. Anda dapat menghabiskan waktu dan menikmati makan malam di sebuah restoran yang menawarkan suasana romantis yang tak terlupakan. Dilansir dari Qraved.com, Selasa (9/6/2015), berikut restoran dengan suasana paling romantis di jakarta.
1. Wilshire Restaurant
Tempat ini didesain menggunakan interior kayu berwarna cokelat gelap. Dilengkapi dengan lampu kristal membuat suasana di restoran ini menjadi elegan dan hangat. Untuk menu makanan, restoran ini mempunyai menu andalan untuk menemani saat-saat berharga Anda bersama pasangan, yaitu California fusion plate, steak, sandwich sushi, daging sapi panggang, mie bawang putih, dan hidangan lezat lainnya.
2. Cassis Kitchen
Restoran bergaya Perancis ini merupakan representasi citra Perancis yang dikenal sebagai kota paling romantis di dunia. Didesain dengan atribut yang menghadirkan suasana Perancis, membuat pengalaman makan malam Anda bersama pasangan semakin lengkap. Cassis Kitchen juga menyajikan makanan ala Perancis untuk mendukung suasan romantis ini.
3. Bistronomy
Baca Juga
Jika Anda pasangan yang mencari suasana nyaman dan klasik, Bistronomy merupakan pilihan yang tepat. Akan sangat sempurna jika Anda menggunakan gaun dan jas berwarna gelap. Di sudut ruangan restoran ini menata cermin-cermin klasik sehingga menghadirkan suasana klasik dan romantis.
4. Salt Grill - Altitude
Advertisement
Restoran bergaya Australia ini mengusung tema klasik. Anda dan pasangan akan mendapatkan suasana yang hangat dan nyaman. Jangan khawatir tentang makanan yang disajikan, karena restoran ini memiliki menu steak andalan yang sangan lezat untuk menemani momen spesial Anda bersama pasangan. (Mit/Ibo)