Sukses

Akan Dibangun Replika Kota dari Lord Of The Rings

Sekelompok arsitek dari Inggris berencana membangun replika kota Minas Tirith dalam ukuran asli.

Liputan6.com, Worcester Sekelompok arsitek, yang juga fans berat serial Lord Of The Rings, berencana membangun replika Minas Tirith berukuran asli. Kota fiktif itu ada di serial fantasi karangan J.R.R. Tolkien.

Dengan proyek bernama Realise Minas Tirith, kelompok arsitek asal Worcester, Inggris, ini meluncurkan kampanye pendanaan lewat situs  Indiegogo. Jumlah dana yang ditargetkan adalah sebesar US$2,8 milyar (Rp. 38,68 triliun) dalam 60 hari.

Jika sukses, dananya akan digunakan untuk pembangunan, tenaga kerja, dan material. Seperti dilansir dari situs Design Taxi pada Rabu (19/8/2015), 2 lokasi di Inggris Selatan menjadi kandidat tempat yang akan dipilih.

Dalam 17 hari, mereka berhasil menggalang $122,5 ribu (setara Rp. 692,5 juta). Semoga saja mereka sanggup mencapai target dalam sisa 43 hari berikutnya, ya...

(ikr)

Video Terkini