Sukses

Coretan Balita Disulap Jadi Karya Seni Cantik

Seni memang tidak seharusnya dibatasi, tetapi aturan dan pikiran seniman sendiri yang akhirnya membuat batasan dari sebuah karya seni.

Liputan6.com, Jakarta Seni memang tidak seharusnya dikotak-kotakan, tetapi aturan dan pikiran seniman sendiri yang akhirnya membuat batasan dari sebuah karya seni. Artis asal Toronto, Kanada, Ruth Oosterman, mencoba menghilangkan batasan itu dengan cara bagaimana anak kecil mengekspresikan seni.

Ia berkolaborasi dengan anak perempuannya yang berusia 2 tahun, Eve, Ruth menciptakan karya seni yang unik. Rangkaian karya seni yang dinamakan Collaborations with My Toddler itu pun berisi coretan Eve di kertas kosong, kemudian Ruth melengkapinya dengan sentuhan yang menakjubkan.

Dimulai dengan Eve menggambar dengan sebuah pulpen. Layaknya anak kecil yang diberikan pulpen dan kertas, Eve menggambar apapun yang ia sukai. Ruth pun menyelesaikan dengan menambahkan sentuhan artistik ke dalamnya.

Lukisan Ruth Oosterman berkolaborasi dengan anaknya, Eve. Sumber: Metro.co.uk

Dikutip dari Metro.co.uk, Kamis (10/12/2015), Ruth merasa gaya menggambarnya berubah banyak sejak berkolaborasi dengan anaknya. Ia membiarkan pikirannya liar, lepas dari kontrol saat mengerjakan proses membuat karya seni.

Lukisan Ruth Oosterman berkolaborasi dengan anaknya, Eve. Sumber: Metro.co.uk

Dalam blog-nya, The Mischievous Mommy, Ruth menulis: "Ketika kita semakin dewasa, kita cenderung membentuk boks yang membuat segalanya berbentuk sesuai dengannya, ide-ide dan tujuan dalam hidup bergantung pada sejumlah rencana.

"Padahal anak kecil tidak mengenal boks, yang ada hanyalah kebebasan mengeksplorasi setiap kreativitas dan petualangan. Meskipun anak-anak membutuhkan bimbingan dan instruksi, tetapi penting juga untuk meluangkan waktu dari kesibukan untuk duduk dan mendengarkan mereka, bagaimanapun anehnya ide mereka.

"Berkolaborasi dengan Eve mengajarkanku bagaimana cara melukis sekali lagi dan aku mendapatkan ikatan dengannya tanpa bisa diucapkan oleh kata-kata." (Uno)

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Video Terkini