Liputan6.com, Jakarta Pada liburan panjang tahun baru kemarin, ada dua pasang orang tua yang memutuskan untuk mendandani anak laki-laki mereka seperti biksu cilik. Kemudian mereka membawa biksu muda ini mendatangi candi Er Fo di Henchuan, Chongqing dan berpikir bahwa mungkin mereka dapat menghasilkan kesempatan berfoto yang menarik. Seperti dilansir dari mymodernmet.com, Selasa (9/2/2016).
Baca Juga
Saat dua orang anak laki-laki berumur satu dan tiga tahun ini berkeliling dan melakukan penghormatan di beberapa tempat ibadah, ayah dari anak laki-laki yang lebih tua, bernama Zhou Lu menyiapkan kameranya untuk mengabadikan momen dari anak-anak lelakinya dengan rambut botak, memakai pakaian tradisional ala biksu, dan membawa roti doa.
Baca Juga
Anak-anak Kerap Terjangkit Gondongan dan Cacar Air Kerap, Ini Cara Ampuh MencegahnyaÂ
Rina Nose Senang Berbagi Keceriaan dengan Anak hingga Potong Kue di Perayaan HUT Mentari TV yang Ke-2
Joshua Suherman Ungkap Keseruan Perayaan HUT Mentari TV ke-2, Teringat Kehebohan saat Syuting Program Anak pada Era 1990-an
Advertisement
Zhou Lu sangat senang dengan hasil-hasil fotonya, karena mereka mengingatkannya kepada karakter dari film China populer berjudul Monkey King is Back.
Ramainya pembicaraan tentang kedua biksu cilik ini, membuat kedua anak ini tenar di dunia internet beberapa waktu belakangan. Keduanya mendapatkan julukan "biksu cilik yang paling lucu".
Â
** Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
** Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6