Sukses

Plastik Akan Berbayar, Yuk Bawa Kantong Sendiri

Kantong plastik tak lagi gratis, konsumen seharusnya memakai kantong sendiri.

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah melalui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan telah memberikan surat edaran yang menyatakan kantong plastik tak lama lagi akan berbayar. Sehingga konsumen tidak akan mendapatkan benda ini secara gratis.

Hal itu memaksa konsumen untuk mengurangi penggunaan kantong plastik. Namun, untuk memudahkan membawa barang, konsumen akan membawa kantong sendiri.

Tiza Marifa dari Gerakan Indonesia Diet Kantong Plastik mengatakan, tujuan dikenakannya biaya untuk plastik bukan untuk membebani masyarakat mengeluarkan uang lebih dalam membeli plastik.

"Tujuannya untuk mengurangi limbah kantong plastik, bukan untuk mengajak masyarakat membeli," tuturnya di Jakarta, Kamis (18/2/2016).

Membawa kantong sendiri cukup mudah. Anda hanya tinggal menyelipkan kantong kain di dalam tas Anda kemana pun Anda pergi. Saat ini kantong kain ada yang bisa dilipat menjadi kecil, sehingga cukup praktis.

Yes, dengan sedikit kreatifitas, mengatur kantong plastik pun menjadi mudah dan menyenangkan seperti berikut ini.

Plastik memang wadah yang praktis yang mudah untuk didapatkan. Namun kepraktisan ini dibayar dengan tidak murah. Sampah plastik tidak mudah terurai, butuh ratusan bahkan ribuan tahun sampai sampah plastik ini lenyap.

Sebelum plastik itu terurai, sampah plastik telah mencemari lingkungan. Di tempat penampungan sampah, kantung plastik akan menumpuk tanpa bisa terurai. Di laut, kantong plastik akan mencemari air, termasuk meracuni ekosistem laut.

 

 

Â