Liputan6.com, Jakarta Untuk sebagian besar orang, bangun pagi membutuhkan sebuah perjuangan, tak terkecuali yang masih sekolah dan para pekerja. Beberapa menit pertama setelah bangun tidur pada pagi hari merupakan saat yang penting untuk berpikir positif dan meningkatkan produktivitas.
Salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk bangun pagi adalah dengan memasang alarm. Setelah bangun tidur, beberapa aktivitas bisa Anda lakukan untuk mengawali hari yang bermanfaat dan meningkatkan produktivitas.
Baca Juga
Seperti dilansir dari Time.com pada Selasa (29/3/2016), Liputan6.com merangkum beberapa aktivitas di pagi hari yang bisa dilakukan untuk memulai hari Anda lebih baik.
Advertisement
Beri waktu 15 menit tanpa menyentuh gawai Anda
1. Beri waktu 15 menit tanpa menyentuh gawai Anda
Seiring perkembangan teknologi, banyak orang mulai mengalami ketergantungan menggunakan gawai mereka. Salah satu cara agar bisa memulai hari Anda dengan baik adalah mencoba paling tidak 15 menit untuk tidak menyentuh gawai. Upayakan pikiran dan perasaan Anda dimulai dengan sesuatu yang menenangkan tanpa harus terganggu status di Facebook, Instagram, atau bahkan agenda kerja di email.
2. Mengganti kebiasaan minum kopi dengan lemon
Untuk sebagian orang, pagi hari terasa tak lengkap jika tidak menikmati kopi. Kandungan kafein yang terdapat pada kopi memang memiliki banyak manfaat. Namun, mengkonsumsi air perasan jeruk lemon bisa memberi manfaat lebih baik untuk memulai hari Anda. Hal tersebut dikarenakan air perasaan jeruk lemon tersebut lebih bermanfaat meningkatkan metabolisme tubuh, membakar kalori, dan meningkatkan energi.
Advertisement
Lakukan sit up
3. Lakukan sit up
Jika Anda mengalami kesulitan dalam menentukan posisi untuk bangun pada pagi hari, salah satu jalannya dengan memosisikan badan seperti sedang sit up. Menelentangkan badan yang dilanjutkan dengan mendorongnya seperti aktivitas sit up dipercaya mampu memunculkan pikiran positif untuk mengawali hari.
4. Atur dan rencanakan goal Anda dalam satu hari
Selain melakukan sit up dan minum air lemon, Anda bisa sambil merencanakan dan mengatur goal yang akan diraih dalam satu hari. Hal tersebut bisa dimulai dengan menyiapkan bekal ke sekolah atau kantor untuk penghematan uang.
Pemanasan
5. Pemanasan
Tak bisa dipungkiri bahwa sangat sulit bagi sebagian besar melakukan pemanasan sehabis bangun tidur pada pagi hari. Padahal Anda bisa melakukannya di tempat tidur dengan menggeliatkan kaki, tangan, dan kepala agar otot-otot meregang.
6. Meditasi
Jangan meremehkan aktivitas ini, karena walaupun terdengar membosankan dan buang waktu, meditasi akan membantu Anda memfokuskan pikiran. Cara sederhana untuk bermeditasi bisa dilakukan dengan duduk di posisi paling nyaman dan fokus membersihkan pikiran.
Advertisement