Liputan6.com, Jakarta Selain sebagai antiseptik, alkohol juga jadi bahan dasar beberapa minuman seperti wiski, bir, dan terutama wine atau anggur. Alkohol merupakan produk fermentasi buah-buahan, biji-bijian, dan madu dengan menggunakan ragi.
Minuman beralkohol telah dikonsumsi oleh manusia mulai dari periode prasejarah hingga saat ini. jika Anda mengonsumsi satu gelas wine mungkin akan memberikan efek hangat pada tubuh. Namun, jika dikonsumsi secara berlebihan akan membuat mabuk, dan dalam keadaan itu, ekspresi wajah serta tingkah laku Anda jadi tidak terkendali.
Baca Juga
Baca Juga
Seperti dilansir dari Lostateminor.com pada Selasa (12/4/2016), seorang fotografer asal Brasil, Marcos Alberti terinspirasi untuk menampilkan ekspresi wajah orang-orang mabuk. Melalui proyek dengan nama "Wine Project" tersebut, Marcos mengambil potret 53 orang yang akan diberikan satu sampai tiga gelas anggur beralkohol.
Advertisement
Marcos mengatakan bahwa salah satu alasannya mengerjakan proyek tersebut adalah karena kecintaannya pada anggur. Dalam proyek tersebut, ia ingin menceritakan bahwa gelas pertama anggur biasanya diminum setelah makan dan potret orang yang mengonsumsi masih dalam keadaan sadar.
Berlanjut ke gelas anggur kedua, Marcos memaknai dan mengorelasikan dengan cinta. Hal itu dikarenakan menurut budaya di beberapa negara, ketika Anda sedang makan malam bersama pasangan, gelas anggur kedua dimaknai sebagai perasaan saling suka dan cinta.
Setelah itu, pada gelas anggur ketiga, Marcos memaknai sebagai sebuah kekacauan. Orang-orang yang dipotret oleh Marcos pada gelas ketiga anggur sudah menunjukkan ekspresi tak terkendali karena sudah mulai mabuk.
Satu orang yang menjadi objek proyek itu, dalam satu foto terdapat empat frame. Khusus untuk foto pertama, Marcos langsung mendokumentasikan objeknya ketika baru datang ke studio miliknya dengan segala masalah dan kelelahan yang dibawa dari luar.
Â