Sukses

Jelang Waisak, Paket Wisata Religi Jadi Andalan Joglosemar

Jogja, Solo, dan Semarang (Joglosemar) manfaatkan momen Waisak untuk tingkatkan kunjungan wisman.

Liputan6.com, Jakarta Menjelang perayaan Waisak, Direktur Pemasaran dan Pengembangan Usaha PT Taman Wisata Candi Borobudur Prambanan dan Ratu Boko, Sahala Parlindungan Siahaan mengharapkan, penyelenggaraan paket wisata religi bisa meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Yogyakarta, Solo, dan Semarang, yang menjadi satu kawasan wisata dalam lingkup Joglosemar.

Kepada Antara di Magelang, Selasa (17/5/2016), Sahala mengungkapkan adanya potensi dan strategi untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke kawasan tersebut, apalagi Joglosemar diharapkan mampu mencapai target 2 juta wisman pada 2019.

"Berbagai cara strategi harus diupayakan agar bisa mendatangkan wisatawan asing sebanyak-banyaknya," katanya.

Sahala menambahkan, paket wisata religi untuk pertama kalinya bakal diujicobakan dalam rangkaian Konferensi Buddha Internasional menjelang perayaan Waisak, yang tahun ini bertepatan pada hari Minggu 22 Mei.

Sementara itu, Staf ahli Bidang Multikultur, Kementerian Pariwisata, Hari Untoro mengatakan, event pilgrimage tour menawarkan paket wisata religi diawali dengan sunrice prayer menyambut matahari terbit di Borobudur yang dipimpin langsung oleh Bhikkhu Sri Panyavaro Mahathera.

Perjalanan kemudian dilanjutkan dengan pilgrime tour ke Candi Mendut, Candi Prambanan, Candi Sewu, dan Candi Plaosan.

"Kami sangat berharap melalui kegiatan-kegiatan pilgrimage tour seperti ini dapat mendorong mengalirkan wisatawan asing berkunjung ke Candi Borobudur sehingga target wisatawan asing yang berkunjung ke wilayah Joglosemar dapat tercapai," katanya.