Sukses

Jajal Unik dan Lezatnya Rainbow Bagel yang Tren di Jakarta

Roti bagel pelangi atau rainbow bagel sedang tren di Jakarta. Jajal keunikan dan lezatnya roti Polandia tersebut di sini.

Liputan6.com, Jakarta Bagel, salah satu roti yang berasal dari Polandia ini semakin populer di Jakarta. Bagel adalah roti yang terbuat dari tepung dan ragi dengan proses memasak direbus lalu dipanggang. Keunikan roti inilah yang membuat tekstur bagel berbeda, kenyal padat dan renyah di luar.

Bagi Anda yang penasaran ingin mencicipi roti bagel, ada salah satu toko yang menjual bagel dengan tampilan unik, yaitu Spezzare il Pane. Spezzare il Pane hadir dengan keunikan dari tampilannya yang berwarna pelangi. Jika dibandingkan dengan toko lain yang menjual bagel, maka Spezzare il Pane menawarkan rasa, tekstur, dan warna yang unik.

Pelangi menjadi salah satu pilihan warna bagel dari Spezzare il Pane yang memberikan kesan fun and happy. Bagel dari Spezzare il Pane sebagai bentuk inovasi dunia kuliner khususnya roti dan pastry di Indonesia. Tak hanya menawarkan tampilan yang unik, Spezzare il Pane juga menjanjikan rasa yang mampu bersaing dengan bagel lainnya di Indonesia.

Pilihan rainbow bagel dari Spezzare il Pane seperti Fruity Pebbles, Oreo Cheese, Green Tea Cream Cheese, Kitkat Break Cream Cheese, Cappuccino Cheese, dan masih banyak lagi. Selain bagel, Spezzare il Pane juga menyediakan aneka rasa yoghurt (Chocolate Yoghurt, Latte Yoghurt, Grean Tea yoghurt, dan masih banyak lagi) serta jus segar. Menu beverage dari Spezzare il Pane mampu melengkapi keunikan rasa Rainbow Bagel ini.

Penasaran dengan cita rasa bagel dari Spezzare il Pane? Coba langsung datang ke gerai-nya yang berlokasi di kawasan Kayu Putih, Jakarta Timur. Coba Spezzare il Pane Bagel Rainbow dengan harga hemat, gunakan voucher Spezzare il Pane di Lakupon diskon hingga 40% DI SINI.

Video Terkini