Sukses

Ini 7 Hal yang Dilakukan Pasangan Bahagia

Berikut adalah tujuh hal yang dilakukan pasangan bahagia.

Liputan6.com, Jakarta Tiap pasangan memiliki gaya berhubungan yang berbeda. Jika Anda memiliki konsep kencan sempurna dengan pergi makan malam romantis, ada pula pasangan yang memilih menghabiskan waktu jalan-jalan ke museum.

Namun, tak peduli keinginan tiap pasangan yang berbeda, ahli percintaan mengatakan terdapat beberapa hal yang dilakukan oleh pasangan bahagia. Apa saja itu? Simak beberapa poin yang dilansir dari Yourtango.com, Kamis (18/8/2016).

1. Saling pamit

Menurut Lesli Doares, seorang konsultan pernikahan, dari penelitian diketahui pasangan yang saling pamit ketika mereka ingin pergi beraktivitas adalah pasangan yang lebih bahagia. Hal ini karena terdapat upaya untuk saling menyapa secara konstan ketika hendak berpisah satu sama lain.

2. Memberi kabar

Pasangan yang selalu berhubungan dapat membuat semangat pasangannya. Hanya dengan memberi kabar via e-mail atau pesan singkat, memberikan rasa prioritas terhadap pasangan di atas semua kesibukan Anda.

3. Memiliki waktu berkualitas tiap hari

Pasangan yang bahagia memiliki quality time minimal 15 menit dalam sehari. Dalam waktu tersebut, Anda saling fokus terhadap pasangan, membuat ikatan, dan melakukan pembicaraan yang dalam dan berkualitas.

4. Tertawa bersama

Pasangan yang saling tertawa untuk hal yang lucu adalah salah satu tanda pasangan bahagia. Berbagi sisi humor terhadap pasangan dapat menguatkan ikatan batin bagi Anda dan pasangan.

5. Memuji dengan tulus

Saling memuji dapat membuat pasangan lebih bahagia. Karena dengan dipuji, seseorang merasa lebih percaya diri. 

6. I love you

Tak perlu dengan kata-kata romantis atau puisi, Anda dapat mengatakan "i love you" dengan memberikan hadiah sederhana yang membuat pasangan bahagia.

7. Pergi tidur bersama jika memungkinkan

Beristirahat bersama adalah cara paling penting untuk meningkatkan keintiman pasangan. Bukan berarti ini hanya tentang seks, tapi berbagi pikiran atau sekedar pillow talk meningkatkan ikatan yang kuat dalam sebuah pasangan.

Â