Sukses

Menjelajahi Jalur Pendakian Torean Gunung Rinjani

Selain jalur pendakian Senaru dan Sembalun, Gunung Rinjani juga memiliki jalur pendakian Torean yang sarat petualangan.

Liputan6.com, Jakarta Danau Segara Anak tetap menjadi pesona yang tak penah pudar di Taman Nasional Gunung Rinjani. Setidaknya ada dua jalur resmi yang dapat ditempuh untuk sampai danau dengan pemandangan alam yang luar biasa indah ini, yaitu jalur pendakian Senaru dan Sembalun.

Saat Liputan6.com berkunjung yang ditulis Selasa (30/8/2016), melalui jalur pendakian Senaru untuk sampai ke Danau Segara Anak dibutuhkan waktu tempuh sekitar 7-10 jam treking. Danau Segara Anak sendiri berada di ketinggian sekitar 2.010 meter di atas permukaan laut, dengan kedalaman sekitar 230 meter. Tercatat memiliki luas sekitar 1.100 hektar, danau ini dari kejauhan berbentuk menyerupai bulan sabit.

Selain dua jalur tersebut, untuk menuju puncak Gunung Rinjani juga terdapat jalur Torean, yang oleh kebanyakan pendaki dianggap sebagai jalur petualangan yang sesungguhnya bagi mereka yang ingin menapaki puncak Rinjani. Meski tidak sepopuler dua jalur yang lain, Torean oleh masyarakat lokal kerap digunakan “jalan singkat” untuk langsung sampai ke Danau Segara Anak.

Masyarakat lokal dahulu menjadikan Danau Segara Anak sebagai lokasi memancing, selain juga tempat mandi air panas sebagai pengobatan. Meski menjadi jalur singkat untuk sampai ke Danau Segara Anak, Torean tidak menjadi pilihan pendaki jika dibandingkan dengan dua jalur resmi yang lain, mengingat jalur ini kerap dilanda longsor.

Danau Segara Anak sendiri berada di ketinggian sekitar 2.010 meter di atas permukaan laut, dengan kedalaman sekitar 230 meter. Foto: Andi Jatmiko/ Liputan6.com

Meski demikian, banyak cerita yang mengatakan jalur Torean menyimpan keindahan Gunung Rinjani yang belum terekspose banyak orang. Bahkan belum banyak informasi yang bisa didapat dari mesin pencari google. Bagi Anda yang ingin berpetualangan dengan menggunakan jalur pendakian ini, pastikan diri Anda dalam kondisi sangat fit, mengingat kontur bukitnya yang berundak-undak mampu menguras tenaga. (Andi Jatmiko)

Meski tidak sepopuler jalur pendakian Senaru dan Senalun, Torean oleh masyarakat lokal kerap digunakan “jalan singkat” untuk langsung sampai ke Danau Segara Anak. Foto: Andi Jatmiko/ Liputan6.com