Sukses

Cara Berjalan Ternyata Dapat Ungkap Kepribadian Anda

Lihat di sini, cara berjalan ternyata dapat mengungkap kepribadian Anda.

Liputan6.com, Jakarta Bahasa tubuh dapat menjadi cara seseorang untuk berkomunikasi. Seperti, Anda bisa tahu seseorang tertarik dengan topik pembicaraan karena posisi duduknya yang dicondongkan. Tapi, sebuah studi yang dilakukan University of Portsmouth mengemukakan, bahkan cara berjalan seseorang juga dapat menunjukkan kepribadian.

The Journal of Nonverbal Behaviour melakukan penelitian yang dilakukan kepada 29 orang berjalan di atas treadmill. Dari cara berjalan dengan alat tersebut, dapat dilihat sifat kepribadian extroversion (percaya diri), agreeableness (ramah, kooperatif), neuroticism (gugup, sensitif), dan bahkan aggression (agresif).

Dilansir dari Goodhousekeeping.com, Kamis (22/9/2016), tiap partisipan mengisi pertanyaan lalu kemudian direkam sambil berjalan di atas treadmill. Hasilnya?

Jika Anda memiliki cara berjalan dengan pinggul sedikit mengayun, artinya Anda adalah pusat perhatian dalam pesta. Orang yang memiliki peningkatan ringan gerak tulang panggul cenderung memiliki keahlian bersosialisasi yang tinggi. "Terdapat hubungan yang kuat antara sifat ramah dan ayunan pinggul pada peserta wanita" jelas kepala peneliti, Liam Satchell.

Jika pinggul Anda bergerak berlebihan, orang lain sebaiknya menghindari Anda ketika marah. Dalam studi, ayunan berlebihan berarti orang tersebut memiliki karakter yang lebih agresif. Bahkan, Liam mengatakan ciri khas ini penting untuk memprediksi seseorang yang akan melakukan tindak kriminal.

Namun jika pinggul Anda tampak tak bergerak, Anda berkepribadian kreatif dan teliti.

Jadi, mana cara berjalan yang Anda miliki?

Video Terkini