Liputan6.com, Jakarta Kencan yang sukses, ternyata bukan sekedar keberuntungan dalam hidup. Jika Anda masih sendiri dan merasa kehidupan asmara tidak berjalan seperti semestinya, bisa saja kepribadian menjadi alasannya. Banyak faktor yang bisa membuat Anda tidak menemukan jodoh karena pola pikir yang salah, seperti yang dirilis oleh lifehack.org, Kamis (1/12/2016).
Ubah pola pilir "Saya benci sendirian", menjadi "Saya beruntung menemukan orang baru yang menarik".
Saat selalu berpikir Anda benci sendirian, maka tidak akan ada pilihan baik yang akan muncul, karena sudah membenci diri sendiri sebelum mencoba hal yang baru. Untuk itu mengubah pikiran dari benci ke beruntung, akan membawa lebih banyak kegembiraan dan kesempatan untuk bertemu orang-orang menarik. Bisa jadi diantara mereka ada yang cocok jadi kekasih hidup.
Baca Juga
Ubah prasangka, "Tak ada orang yang mau dengan saya", menjadi "Orang-orang akan beruntung bila berkencan dengan saya".
Ketika pribadi Anda dibunuh dengan kepercayaan diri yang buruk, jangan harap ada seseorang yang berani mendekati untuk jadi kekasih. Jujurlah pada diri sendiri dan katakana bahwa orang-orang akan merasa beruntung bila bisa berkomunikasi dan dekat dengan Anda. Perlahan dengan cara ini kepercayaan diri Anda akan meningkat.
Advertisement
Ubah "Saya tak tahu bahan perbincangan menarik", menjadi "Saya adalah pribadi yang menarik, sama dengan orang lain".
Jika Anda percaya orang lain lebih menarik dari Anda, jangan harap kehidupan yang menarik akan dirasakan. Karena terlalu khawatir dengan pandangan orang lain yang membandingkan Anda dengan orang lain. Supaya diri semakin menarik, tanamkan bahwa diri dan kehidupan Anda sangat menarik untuk diceritakan.
Ubah "Saya buruk dalam hubungan", menjadi "Saya siap belajar mengenai hubungan".
Tidak ada orang yang terlahir sempurna untuk menjalin hubungan. Kita semua belajar melalui pengalaman. Jika Anda memutuskan untuk belajar dari kesalahan, maka kepercayaan diri akan muncul ketika memilih pasangan hidup dan menjaga kelanggengan hubungan. Setiap kencan menjadi ajang belajar Anda mengasah kemampuan sosial dan beberapa pelajaran berharga.
Ubah "Saya butuh pasangan", menjadi "Saya menikmati kehidupan saya"
Terakhir, dapat disimpulkan bahwa Anda menjadi pribadi yang tidak menarik karena banyak tuntutan dan pemikiran yang salah. Jika Anda berpikiran bahwa kehidupan takkan lengkap tanpa pasangan, maka lakukanlah instrokpeksi mendalam. Buang pemikiran yang salah dan isilah kehidupan Anda dengan kegiatan yang menarik, yang lebih sehat, dan berhubungan dengan banyak orang. Tentu saja cara ini meningkatkan kesempatan dipilih oleh orang yang merasa kehidupan Anda menarik.