Sukses

Yuk, Mampir ke Tempat Wisata Indonesia yang Akan Nge-Hits di 2017

Tahun 2017 ini, banyak tempat wisata baru di Indonesia yang mulai populer dan dikenal keberadaannya. Di mana saja ya?

Liputan6.com, Jakarta Di tahun 2017 ini, banyak tempat wisata baru di Indonesia yang mulai populer dan dikenal keberadaannya. Pemandangan yang indah dan Instagram-able menjadi alasan utama para turis datang ke sana. Nah, untuk Anda yang punya hobi traveling dan mengeksplorasi tempat baru tentu menjadi suatu keharusan untuk menjadikan lokasi tersebut sebagai destinasi wisata.

Dirangkum dari beberapa sumber, Senin (9/1/2017) berikut ini daftar tempat wisata di Indonesia yang akan hits di tahun 2017 dan wajib untuk Anda sambangi.

1. Waduk Sermo Kulonprogo, Yogyakarta

Setelah booming dengan Kalibiru-nya, Kulonprogo, Yogyakarta kini semakin dilirik karena kehadiran tempat wisata baru yaitu Waduk Sermo. Berbagai kegiatan seru bisa Anda lakukan di tempat ini mulai dari memancing, bersepeda, berkeliling menggunakan perahu wisata, hingga menonton pertunjukan seni. Hal utama yang harus dilakukan saat berada di sini tentunya menikmati pemandangan alam sekitar waduk yang asri dan sejuk karena lokasinya dekat dengan Perbukitan Menorah. Jangan lupa untuk membidik momen-momen berharga melalui lensa kamera Anda saat berada di tempat ini. Di Waduk Sermo pun kini mulai dikembangkan spot selfie seru yang bernama akar liar untuk semakin menarik minat pengunjung datang ke sana.

2 dari 3 halaman

2. Jembatan Cinta Pring Wulung, Purbalingga

Jembatan Cinta yang jadi spot selfie romantis di Purbalingga (ig: @rizkybenggolo)

Tempat wisata baru di Purbalingga ini akan jadi salah satu destinasi favorit para wisatawan muda pecinta selfie. Pasalnya, lokasi jembatan ini berada persis di tengah persawahan. Selain itu, destinasi wisata ini memiliki keunikan berupa jembatan yang berbentuk hati. Berfoto dengan latar belakang hijaunya sawah tentu akan membuat hasil foto menjadi semakin sempurna. Di dekat Jembatan Cinta Pring Wulung ini pun terdapat beberapa tempat wisata lain yang bisa Anda kunjungi setelah berpuas berfoto di sana. Beberapa tempat wisata yang dekat dengan jembatan cinta ini adalah Rumah Pohon Igir Wringin, Makam Ardi Lawet dan Jembatan Puncak Sendaren.

 

3 dari 3 halaman

3. Broken Beach Nusa Penida, Bali

 

Broken Beach diprediksi akan semakin hits dan ramai dikunjungi wisatawan di tahun 2017 ini (ig : @beckyvandijk)

Semua tempat wisata yang ada di Bali seakan tak ada habisnya untuk dijelajahi. Salah satu destinasi yang diperkirakan akan naik pamornya di tahun 2017 ini adalah Broken Beach atau Pantai Pasih Uug. Pantai Pasih Uug memiliki arti pantai yang patah. Pantai ini memiliki sebuah tebing dengan tinggi sekitar  50-200 meter yang berlubang di bagian tengahnya, sehingga tampak seperti gua yang dialiri air laut. Menikmati indah dan hijaunya pemandangan ditemani segarnya semilir angin membuat Broken Beach ini jadi destinasi yang tepat untuk berlibur serta menghilangkan segala kepenatan setelah sibuk beraktivitas.

Sudah berencana ke tempat wisata mana saja di tahun 2017 ini? Ke manapun tujuan wisata Anda, jangan lupa untuk selalu cek Reservasi.com dan dapatkan selalu informasi promo tiket pesawat setiap harinya.