Liputan6.com, Jakarta Sepeda dan mural, dua hal berbeda ini ternyata bisa disatukan menjadi sebuah karya seni yang apik. Selain memiliki karakter yang unik, karya seni ini dapat memberikan rasa baru dalam kemajuan seni rupa kontemporer di Indonesia. Inilah The Journey, sebuah pameran seni rupa yang diusung hasil kerjasama Artotel Thamrin Jakarta dan Tokyobike Indonesia.
Baca Juga
The Journey sendiri merupakan filosofi tentang perjalanan. Menggabungkan sepeda sebagai moda transportasi dan mural sebagai seni, The Journey mencoba menyatukan berbagai karakteristik yang berbeda dalam satu kanvas sebesar 1 meter persegi. Para seniman yang bergabung dalam pameran ini antara lain Ronny Pratama, Safrie Effendi, Poetry88, Bunga Fatia, Abenk Alter, dan Arya Mularama.
Advertisement
“The Journey itu sendiri adalah sebuah rangkaian program Teman Jalan – Tokyobike, yang artinya adalah suatu tempat untuk bertemu dan berkumpulnya pelaku industri kreatif. Mulai dari kalangan musisi, pengusaha muda, media, seniman, fashion designer, hingga Blogger. Dengan visi misi yang sesuai, kami ingin menginspirasi melalui karya dan perjalanan mereka sebagai seorang seniman,” ujar Hadi Wibowo, Brand Manager Tokyobike Indonesia kepada Liputan6.com, Jumat (13/1/2017).
Sebagian besar karya pada pameran The Journey merupakan seni lukis penuh warna yang mengusung seni urban dan pop culture. Beragam karya seni rupa ini dipamerkan mulai 13 Januari 2017 hingga 13 Februari 2017, dan dapat dinikmati seluruh masyarakat secara gratis.
“Pameran ini adalah komitmen kami untuk terus mendukung perkembangan seni rupa kontemporer di Indonesia, khususnya kepada seniman-seniman muda berbakat. Kami harapkan melalui pameran seni The Journey dapat menularkan semangat yang baik ini kepada seniman-seniman muda lainnya untuk terus menciptakan karya yang dapat menginspirasi banyak orang,” kata Daniel Sunu, General Manager Artotel Thamrin.