Sukses

Jangan Ditiru! Ini 5 Tipe Penumpang Paling Ganggu di Pesawat

5 Tipe Penumpang yang paling mengganggu saat di pesawat. Kira-kira apa saja ya?

Liputan6.com, Jakarta Anda tentu pernah merasa terganggu dengan ulah penumpang pesawat yang duduk di sebelah atau di belakang bangku Anda. Ya, terkadang memang ada beberapa penumpang pesawat yang terlalu cuek dan tak memperhatikan kenyamanan sekitarnya.

Dirangkum dari foxnews, Rabu (25/01/207) terdapat penelitian yang dilakukan oleh Expedia.com tentang etika penumpang di pesawat. Dari penelitian ini dapat dibagi beberapa tipe penumpang yang mengganggu saat penerbangan. Kira-kira apa saja, ya?

1. Penumpang yang Selalu Menendang Bangku 

Penelitian tentang perilaku penumpang di pesawat ini dilakukan oleh perusahaan riset Gfk Global di Amerika atas penugasan dari agen perjalanan. Proyek ini melibatkan 1005 traveler di Amerika. Dari hasil penelitian tersebut, sebanyak 74% responden menyatakan kebiasaan penumpang yang selalu menendang bangku jadi hal yang paling mengganggu mereka saat berada di pesawat. 

2. Orang Tua yang Cuek

Wajar memang jika Anda menjumpai anak yang rewel selama perjalanan menggunakan pesawat. Sebab, tempat duduk yang sempit atau perjalanan yang memakan waktu lama terkadang membuat anak-anak merasa tak nyaman. Namun, hal yang paling menyebalkan adalah saat melihat orang tua si anak terlalu cuek menanggapi tingkah anaknya yang membuat rusuh atau nakal.

Nah, tipe penumpang seperti orang tua tersebut juga dianggap paling mengganggu di pesawat. Sebanyak 59% responden menyatakan orang tua yang tak memperhatikan perilaku anaknya saat mulai menangis, rewel, atau melakukan kenakalan lainnya adalah jenis penumpang yang paling mengganggu.

3. Penumpang yang Bau

Masalah bau badan ini menjadi hal yang paling mengganggu selama penerbangan. Sebanyak 55% responden mempermasalahkan penumpang yang cuek tak memperhatikan kebersihan badannya. Namun, ada pula yang terganggu dengan penumpang yang terlalu berlebihan menggunakan parfum sebab wanginya terlalu menyengat.

4. Penumpang yang Berisik

Sekitar 49% responden mengutarakan kalau perilaku penumpang yang berisik selama di pesawat pun termasuk tipe yang sangat mengganggu. Mulai dari mengobrol terlalu keras atau menyalakan musik dengan volume terlalu kencang. Jadi, pastikan Anda tidak melakukan hal seperti ini selama berada di pesawat, ya!

5. Penumpang yang Mabuk

Sebanyak 49% dari responden sepakat jika penumpang yang mabuk pun turut menjadi tipe paling mengganggu di pesawat. Hasil studi ini pun memang menemukan sebanyak 12% penumpang yang berasal dari Amerika mengonsumsi setidaknya dua kaleng minuman beralkohol selama penerbangan.

Penelitian ini dilakukan sebab tiap tahun makin bertambah jumlah penumpang pesawat terbang. Oleh sebab itu, hasil dari penelitian ini diharapkan bisa membuka wawasan dan pengetahuan para masyarakat tentang etika dan sopan santun saat berada di pesawat.

Ke manapun tujuan liburan Anda, jangan lupa cek selalu Reservasi.com. Dapatkan informasi terbaru promo tiket pesawat dan hotel hingga Rp 1 juta setiap harinya.