Sukses

Ini Alasannya Mengapa Tidur Selalu Tidak Nyenyak di Ranjang Asing

Apakah Anda memiliki kesulitan tidur di tempat yang asing? Mungkin ini adalah alasannya.

Liputan6.com, Jakarta Apakah Anda selalu merasa tidak memiliki tidur malam yang nyenyak saat menggunakan ranjang orang lain? Contohnya, ketika Anda bermalam di rumah mertua, apakah Anda tidak merasa nyaman tidur di sana?

Dilansir dari purewow.com, Senin (06/02/2017), sebuah penelitian terbaru menyebutkan bahwa hal ini tidak disebabkan oleh ranjang yang tidak nyaman. Bukan.

Penelitian terbaru yang dilakukan oleh Brown University menyatakan bahwa di menit pertama kepala Anda menyentuh bantal yang asing, belahan kiri otak Anda akan langsung memberikan respon ke seluruh tubuh untuk mengawasi semua hal yang terjadi di malam tersebut. Bagian terburuknya adalah Anda bisa terjaga sepanjang malam hanya untuk mencoba tidur.

Ternyata, ini alasannya mengapa Anda selalu sulit tidur di tempat yang berbeda.

Meskipun belahan kanan otak mencoba memberitahu belahan kiri otak Anda untuk berhenti merasa cemas, namun terkadang hal tersebut tidak berfungsi. Kabar baiknya? Asimetri otak ini hanya terjadi di malam pertama Anda tidur di tempat asing atau berbeda. Percayalah, di malam berikutnya, Anda sudah dapat tidur nyenyak seperti bayi.

Video Terkini