Liputan6.com, Jakarta Biasanya, rumah dibangun dalam hitungan bulan hingga mencapai bentuk yang sempurna. Namun rumah yang dibangun di Rusia ini, mampu dibangun satu hari saja. Seperti yang dirilis dari boredpanda.com, Selasa (7/3/2017).
Sebuah perusahaan spesialis printer 3D, Apis Cor, berhasil membuat sebuah rumah seharga Rp 150 ribu saja. Mereka menggunakan teknologi mobile contruction 3D printer, untuk mendirikan rumah dengan luas 38 meter persegi.
Baca Juga
Untuk proses membuat rumah ini hanya diperlukan waktu selama 24 jam, lengkap dengan berbagai interior yang sudah disiapkan. Bahkan printer 3D sendiri hanya membutuhkan waktu kurang dari satu hari untuk membuat dinding serta atap rumah.
Advertisement
Bila dilihat, interior dibagi atas beberapa ruangan, mulai dari sebuah ruang keluarga, ruang dapur, hingga toilet. Rumah ini juga dikembangkan menjadi rumah untuk korban bencana alam dan para pengungsi yang membutuhkan.
Diprediksi sebuah rumah yang dibangun dengan printer ini dapat bertahan hingga 175 tahun lamanya. Tentunya Anda akan merasa nyaman dengan rumah yang kuat bukan?