Sukses

Tradisi Bagi-Bagi Sarapan Gratis Restoran Cepat Saji Diperluas

Di tahun ke-5, McDonald's Indonesia memperluas jangkauan bagi-bagi sarapan gratis di National Breakfast Day

Liputan6.com, Jakarta Sarapan merupakan bagian yang paling penting untuk memulai aktivitas sepanjang hari. Selain penting bagi tubuh, sarapan juga menciptakan suasana hati yang lebih baik untuk menghadapi hari yang penuh tantangan. Melihat hal ini, McDonald’s Indonesia menghadirkan berbagai pilihan menu sarapan yang memberikan kebaikan bagi pelanggannya.

Salah satu menu sarapan yang paling digemari adalah Chicken muffin, yang tediri dari setangkup English Muffin hangat dilapisi saus mayones dengan daging ayam olahan yang digoreng sempurna.

Tahun ini McDonald’s Indonesia kembali menghadirkan National Breakfast Day untuk yang kelima kalinya pada Senin (13/3/2017), untuk mengingatkan kembali pentingnya sarapan. Melalui kegiatan tahunan yang telah berlangsung sejak 2013 ini, McDonald’s Indonesia akan membagikan lebih dari 156.000 Chicken Muffin melalui restoran McDonald’s di seluruh Indonesia secara serentak.

McDonald's Indonesia menghadirkan National Breakfast Day yang memberikan sarapan gratis kepada masyarakat.

“Sarapan yang sehat dan lezat tentu akan memberikan kebaikan bagi tubuh. Untuk itu kami membagikan Chicken Muffin kepada Masyarakat dalam National Breakfast day,” ungkap Sutji Lantyka, Associate Director of Communications McDonald’s Indonesia dalam rilis yang diterima Liputan6.com, Senin (13/3/2017).

McDonald's Indonesia menghadirkan National Breakfast Day yang memberikan sarapan gratis kepada masyarakat.

Selain membagikan sarapan berupa Chicken Muffin gratis ke konsumen, McDonald’s juga memberikan Chicken Muffin ke berbagai lokasi pelayanan publik sebagai tanda terima kasih kepada orang-orang yang bekerja di pelayanan publik. Di antaranya polisi, pemadam kebakaran, pekerja medis dan non medis di rumah sakit, serta petugas kebersihan di sekitar lingkungan McDonald’s. McDonald’s juga mengirimkan langsung kepada pasukan oranye yang bersiap bertugas di pagi hari.

“Melalui National Breakfast Day kali ini, kami berharap masyarakat dapat menjadikan McDonald’s sebagai pilihan untuk mengawali hari sekaligus menikmati menu sarapan yang lezat, bergizi dan terjangkau,” tutup Sutji.