Sukses

5 Wisata Alam Favorit Traveler Milenial di Indonesia

Berikut 5 hotel yang menawarkan pengalaman 'kembali ke alam' yang jadi favorit traveler milenial di Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta Memesan hotel atau base camp secara online sudah menjadi ciri traveler milenial. Berdasarkan data dari Agoda, angka reservasi online pada Mei 2017 mencapai 28,2 persen lebih tinggi dari bulan sebelumnya.

Selain menjadi tanda dimulainya peak travel season di Indonesia, Agoda juga memiliki data terbaru destinasi wisata yang diminati traveler milenial.

"Empat dari milenial traveler Indonesia lebih memilih destinasi wisata yang lebih dekat dengan alam serta memiliki daya tarik keindahan ketika merencanakan liburan," kata Gede Gunawan Country Director Agoda International Indonesia, menurut informasi yang diterima Liputan6.com, Selasa (25/4/2017).

Berikut adalah serangkaian base camp Agoda yang menawarkan pengalaman "kembali ke alam" dalam lima kegiatan berbeda. Penginapan atau base camp ini dirangkum spesial oleh Agoda bagi para traveler milenial Indonesia.

Bersepeda di Bali

Nikmati indahnya pemandangan hijau di Bali dengan bersepeda di #agodabasecamp Pertiwi Resorts & Spa  (Foto: agoda)
Dengan check in di Pertiwi Resorts and Spa, kita bisa menikmati pemandangan hijaunya pedesaan di tengah kota Ubud, Bali. Kita juga bisa melakukan Bali Eco Cycling, tur bersepeda yang terkenal di Ubud.

Kita akan diajak mengeksplor perjalanan alam dan budaya desa adat Bali, sawah, perkebunan kopi, dan hutan monyet dengan bersepeda.

2 dari 5 halaman

Terbang Menyusuri Pegunungan di Puncak

Terbang menyusuri pegunungan di Puncak dari #agodabasecamp Grand Ussu Hotel & Convention (Foto: agoda)
Ingin mencari sudut pandang lebih tinggi untuk menyatu dengan alam, Grand Ussu Hotel & Convention menjadi titik awal yang tepat. Kita juga bisa mengunjungi paragliding centres yang berlokasi di Puncak Highland. Kita bisa terbang menyusuri pegunungan dan kebun teh yang terhampar luas sambil menikmati udara sejuk yang segar.

3 dari 5 halaman

Keajaiban Danau Gunung Kelimutu yang Dapat Berubah Warna

keajaiban danau Gunung Kelimutu yang dapat berubah warna, di #agodabasecamp Kelimutu Crater Lakes Eco Lodge (Foto: agoda)
Kelimutu Crater Lakes Eco Lodge adalah penginapan yang dekat dengan Taman Nasional Kelimutu. Step out dari base camp nyaman ini dan treking menuju Danau Gunung Kelimutu.

Kita akan dimanjakan dengan kekayaan alam mempesona di Flores yang dapat berganti warna. Fenomena alam ini selalu menjadi kejutan menyenangkan.

4 dari 5 halaman

Jelajahi Keindahan Bawah Laut Raja Ampat

Jelajahi keindahan bawah laut Raja Ampat, di #agodabasecamp AlterNative Stay (Foto: agoda)

Traveler yang suka menjelajah alam dapat menyalurkan hobi dengan menginap di Alter Native Stay, Raja Ampat. Base camp ini menyewakan peralatan snorkeling dan dapat membantu merencanakan kegiatan menyelam.

Traveler dapat menjelejahi lokasi yang menyuguhkan koleksi kehidupan bawah laut yang beragam dari seluruh dunia, lebih dari 430 spesies ada di sini.

5 dari 5 halaman

Bersenang-Senang di Triple Waterfalls, Banyuwangi

Bersenang-senang di Triple Waterfalls di Banyuwangi dari #agodabasecamp Ijen Resort & Villas (Foto: agoda)

Banyuwangi berasal dari bahasa Jawa yang artinya "air yang wangi”. Daerah ini menawarkan pengalaman yang langka bagi kita untuk menyatu dengan alam. Check in di Ijen Resort & Villas lalu sususuri jalan setapak menuju Triple Waterfalls untuk menyegarkan lagi pikiran.