Liputan6.com, Jakarta Selain Hong Kong, mungkin tak ada tempat lain di dunia yang secara terang-terangan merasa bangga merayakan konsumerisme. Belanja fashion dan makeup sepulang kerja, ngopi sambil sesekali mengepulkan asap, berkerumun di tengah barang-barang diskon, hingga menyedot es puding hingga jam dua pagi hanya untuk menghilangkan rasa gerah karena hujan tak jua turun.
Hong Kong di medio Mei lembap, namun tak menyurutkan masyarakatnya untuk tetap beraktivitas, termasuk aktivitas berlibur meski hari sebenarnya masih berada di tengah minggu. Hal itu tergambar dari padatnya pengunjung Ocean Park Hong Kong, salah satu taman bermain terbesar dengan beragam wahana terbaik di dunia.
Berdiri sejak 10 Januari 1977, taman bermain dengan luas 91,5 hektar atau dua kali luas Dunia Fantasi Jakarta ini memiliki lebih dari 80 wahana berstandar internasional. Tak hanya sekadar taman hiburan, sejak awal didirikan Ocean Park teguh memegang sikap memadukan unsur hiburan dengan pengetahuan dan pelestarian yang dibagi menjadi dua area bermain, yaitu The Waterfront dan The Summit. Uniknya kedua area ini dihubungkan oleh kereta gantung dan Ocean Express yang jalurnya membelah bukit.
Area The Summit diperuntukan bagi mereka yang “gila” akan beragam wahana bermain, mulai dari roller coaster, bom-bom car, hingga bianglala. Roller coaster di Ocean Park bernama Hair Raiser, wahana ini menjanjikan permaianan roller coaster tercepat dan salah satu yang paling menegangkan di dunia. Pengunjung akan diguncang dan dilempar dalam kecepatan hingga 88 kilometer per jam. Tak heran, saat keluar wahana ini, pengunjung masih merasakan pusing setelah mengarungi trek Hair Raiser yang menantang.
Yang tak kalah seru di area ini adalah wahana The Flash. Di wahana ini pengunjung akan diayun hingga ketinggian 22 meter di atas permukaan laut dengan kecepatan hingga 60 kilometer per jam. Tak hanya diayun, bahkan pengunjung juga akan merasakan terlempar ke langit dalam putaran 360 derajat. Jika Anda punya masalah dengan jantung, disarankan untuk tidak bermain wahana ini. Bagaimana, apakah Anda berani coba?
Nampaknya tak cukup satu hari untuk bisa merasakan semua wahana bermain yang ada di area ini. Selain ada Hair Raiser dan The Flash, wahana bermain menarik lainnya adalah Rev Booster, Bumper Blaster, dan Whirly Bird yang membuat pengunjung seolah berada di atas burung yang bebas bermanuver.
Tood Hougland, Executive Director Operations and Entertainment Ocean Park, Kamis (18/5/2017) mengatakan, taman bermain ini bukan hanya diperuntukkan bagi para orang dewasa. Dengan memadukan konsep hiburan, pendidikan, dan konservasi, Ocean Park ingin menghadirkan destinasi wisata buatan yang tak hanya seru, tapi juga berperan aktif bagi pelestarian beragam hewan langka, mulai dari panda, pinguin, hingga monyet emas.
Atas dasar ini, Ocean Park membuat area khusus yang disebut dengan The Waterfront. Saat berada di area ini, Anda akan merasakan sensasi benar-benar berada dalam habitat asli si hewan. Di Area Adventure in Australia misalnya, Anda akan menemukan koala, wallabies, dan kanguru lengkap dengan kandang yang dibuat semirip mungkin dengan habitat aslinya, begitu pun dengan panda dan monyet emas Sichuan.
Dalam area Waterfront juga terdapat The Grand Aquarium. Salah satu aquarium terbesar di dunia ini, menampung ribuan ikan dari berbagai spesies, termasuk ikan pari langka bermoncong gergaji. Memiliki kubah raksasa berukuran 5,5 meter yang dilengkapi dengan panel akrilik raksasa sepanjang 13 meter dan terowongan panjang, pengunjung yang datang seolah dibawa masuk ke dalam lautan lepas, bahkan hingga tak ada jarak antara Anda dan ikan paus.
Pengunjung yang ingin lebih dekat lagi dengan beragam hewan langka, bisa mengikuti program “Get Closer to the Animals”. Program ini menawarkan sebuah pengalaman menarik dan eksklusif untuk pengunjung agar bisa lebih dekat lagi dengan hewan Ocean Park dan habitatnya.
Jauh dari kesan eksploitasi, hewan-hewan yang ada di tempat ini dijaga dengan sangat baik menggunakan standar khusus. Pengunjung yang ikut program ini bahkan perlu mengisi formulir yang menyatakan dirinya tidak sedang dalam keadaan sakit, agar hewan tidak tertular. Tak hanya itu, pengunjung juga perlu mengenakan pakaian khusus dan mencelupkan alas kaki ke cairan sterilisasi untuk bisa mengikuti program ini.
Kapan lagi Anda bisa memberi makan pinguin, berfoto dengan panda sedekat mungkin, dan bercengkerama dengan anjing laut, sambil mempelajari tentang arti penting pelestarian dan konservasi melalui lima tahap yang mereka sebut LOVERS, yaitu Local food, Organic food, Vegetarian, Energy Saving, Reduce, Relise, Recycle, dan Seasonal food.
Akhirnya masyarakat Hong Kong yang dikenal sangat konsumtif mengartikan hiburan bukan hanya sekadar bagaimana caranya menyenangkan hati, tetapi juga memikirkan tentang arti penting sebuah pelestarian, konservasi, dan edukasi.
Advertisement