Sukses

5 Bahan Rumahan yang Dapat Hilangkan Noda Putih Bekas Deodoran

Hilangkan noda putih bekas deodoran dengan bahan rumahan yang mudah dan cepat dibersihkan.

Liputan6.com, Jakarta Deodoran memang menjadi obat terbaik untuk mengatasi keringat dan bau badan. Namun, tak jarang deodoran pun dapat menimbulkan masalah pada baju yang dipakai. Salah satunya meninggalkan noda putih di ketiak.

Jika Anda pernah mengalami masalah ini, jangan khawatir, karena Anda bisa mencucinya sendiri dengan bahan-bahan rumahan seperti yang dilansir dari laman Bright Side, Kamis (21/9/2017) berikut ini.

Penting dilakukan sebelum mengaplikasikan bahan-bahan ini pada pakaian, sebaiknya Anda coba dulu di bagian kecil pakaian agar tak merusak bahan.

1. Garam
Garam dapat membantu menghilangkan noda yang sudah lama mengendap di kain serta aman untuk pakaian putih dan berwarna. Basahi bagian kain yang bernoda dan taburi dengan sedikit garam diatasnya. Diamkan selama 8-12 jam atau semalaman. Kemudian, bilas dan taburi kembali dengan garam sambil digosok perlahan. Setelah garam rontok, cuci pakaian seperti biasa.

2. Cuka
Basahi noda putih bekas deodoran dengan cuka dan rendam semalaman. Cuci pakaian seperti biasa di keesokkan paginya. Cara ini cukup ampuh untuk pakaian berwarna dan berbahan wol. Namun, sebaiknya hindari mengoleskan cuka pada pakaian putih karena justru akan mengubah warnanya menjadi kekuningan.

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:



2 dari 2 halaman

3. Lemon

Ilustrasi Buah Lemon (iStockphoto)

Dengan bantuan perasan atau jus lemon, Anda bisa menghilangkan noda antiperspirant segar. Peras beberapa tetes jus lemon ke bagian noda putih. Biarkan selama 5-10 menit, lalu cuci menggunakan sedikit air hangat menggunakan tangan.

4. Cairan Pencuci Piring
Cairan pencuci piring bisa menghilangkan noda yang sangat membandel, salah satunya noda dari antiperspirant atau deodoran. Coba oleskan cairan pencuci piring ke bagian noda, gosok sedikit dan diamkan selama 30 menit. Lalu, bilas dan cuci pakaian seperti biasa.

5. Vodka
Selain dapat diminum, vodka ternyata juga ampuh menghilangkan noda putih di pakaian gelap. Untuk menghilangkannya, tuang beberapa sendok vodka dan tunggu beberapa menit. Efeknya akan segera terlihat dalam satu jam.