Liputan6.com, Jakarta Bagi sebagian orang, kulit kaki kasar dan pecah-pecah menjadi masalah yang paling menyebalkan. Selain mengganggu penampilan, kulit kaki kasar dan pecah-pecah pun dapat merusak tekstur kulit.
Ada banyak cara untuk merawat kulit kaki agar tampak mulus dan bersih. Misalnya pergi ke salon untuk melakukan pedicure atau menggunakan beragam produk perawatan kulit khusus kaki.
Baca Juga
Namun sebenarnya ada cara yang efektif dan murah untuk merawat kaki kasar dan pecah-pecah tanpa harus pergi ke salon. Melansir dari laman Bright Side, Kamis (26/10/2017) Anda bisa menggunakan bahan-bahan alami yang dapat membantu melembapkan kulit kaki secara menyeluruh dan pastikan mengaplikasikannya sebelum tidur. Karena kulit dapat meregenerasi dengan cepat ketika malam hari.
Advertisement
Â
Â
Perawatan permukaan kulit kaki
Bagian kaki yang biasanya kasar adalah telapak kaki dan tumit akibat seringnya memakai sepatu setiap hari. Sebab itu, Anda bisa mencoba menggunakan minyak zaitun atau minyak kelapa untuk melembapkannya.
Yang pertama kali harus Anda lakukan adalah melakukan scrubbing pada bagian tumit dan kulit kaki yang kasar. Lalu, olesi minyak zaitun atau minyak kelapa pada bagian kulit kaki yang kasar sambil dipijat lembut. Kemudian, biarkan hingga minyak meresap ke dalam kulit. Selanjutnya tutupi kaki menggunakan kaos kaki yang lembut dan nyaman untuk dikenakan sepanjang Anda tertidur.
Bersihkan kaki Anda di keesokan harinya. Anda dapat terlebih dahulu merendam kaki ke dalam wadah air hangat. Tambahkan essensial oil atau bunga agar kaki terjaga aromanya.
Advertisement