Sukses

Trik Cerdas Hadapi 5 Kesulitan Saat Berada di Kamar Hotel

Saat melakukan perjalanan jauh, traveler kerap menemui beragam hambatan yang perlu dicari jalan keluarnya.

Liputan6.com, Jakarta Pendapat bahwa traveling bisa meningkatkan kreativitas seseorang tampaknya bukan isapan jempol belaka. Saat melakukan perjalanan jauh, traveler memang kerap menemui beragam hambatan. Menariknya, tiap hambatan yang datang dari keterbatasan, membuat seorang traveler lebih kreatif untuk mencari jalan keluar.

Seperti yang disusun tim Travel Liputan6.com, Selasa (14/11/2017), berikut beberapa trik yang dapat digunakan seorang traveler saat menemukan hambatan.

Lupa Kode Kombinasi Koper

Lupa memang suatu hal yang manusiawi. Tiap orang tentu pernah merasakan lupa akan sesuatu. Termasuk lupa akan kode kombinasi pada koper saat traveling. Tenang, lupa kode kombinasi bukan berarti Anda harus membuka paksa koper, karena ada trik jitu yang bisa digunakan.

Caranya mudah, Anda hanya perlu mencari celah pada tiga roda kombinasi pada koper. Pastikan celah terlihat dan berada di tengah. Kemudian putar satu kali pada tiap kode searah jarum jam, lalu coba membukanya. Jika belum berhasil, lakukan hal serupa sampai kunci benar-benar terbuka.

2 dari 5 halaman

Remot AC Rusak atau Hilang

Remot pendingin udara hotel hilang atau rusak, bukan berarti Anda harus rela panas-panasan di kamar hotel. Coba gunakan smartphone Anda untuk mengaktifkan pendingin udara. Caranya gampang, Anda tinggal mengaktifkan aplikasi “Remote” yang ada pada smartphone. Aplikasi ini bahkan juga sudah tersedia di beberapa merek smartphone. Tinggal atur dan sesuaikan dengan merek pendingin udara yang ada pada hotel, kemudian aktifkan.

 

3 dari 5 halaman

Steker Terbatas

Steker atau "colokan" listrik yang terbatas kerap menjadi hambatan traveler saat menginap di hotel. Kamar hotel biasanya hanya menyediakan paling banyak dua steker yang dapat digunakan, sehingga Anda harus berebut antre dengan teman untuk sekadar men-charge smartphone. Jangan sedih, ternyata Anda juga bisa men-charge smartphone menggunakan televisi. Namun jangan lupa mengaktifkan televisi agar daya listrik masuk ke dalam smartphone.

 

4 dari 5 halaman

Tak Ada Alat Masak

Saat kelaparan di tengah malam di hotel, mi instan menjadi pahlawan penolong yang paling utama. Namun, Anda tidak mungkin memasaknya tanpa alat-alat dapur. Jangan sedih dulu, jika di kamar hotel Anda ada mini bar, Anda bisa gunakan termos listrik untuk memasak mi instan. Hanya tunggu beberapa menit, mi instan sudah siap untuk disantap.

 

5 dari 5 halaman

Sepatu Satu-satunya Basah

Cuaca yang sulit diprediksi membuat traveler harus siap dengan segala sesuatu, termasuk siap menghadapi hujan yang dapat membasahi sepatu. Sepatu yang basah saat traveling tentu menjadi satu hal yang menyebalkan, karena tentu Anda tidak membawa persediaan sepatu lain untuk gantinya. Jangan cemas dulu, sepatu yang basah ternyata bisa dikeringkan hanya dalam waktu semalaman dengan cara ini.

Anda hanya membutuhkan koran yang sudah tidak terpakai, lalu bentuk bola dan masukkan ke dalam sepatu yang basah. Masukkan lagi koran hingga penuh di dalam sepatu. Kemudian letakkan sepatu yang sudah dimasukkan koran di belakang benda elektronik yang menimbulkan panas, seperti kulkas hotel misalnya. Lihat, sepatu Anda akan kering dalam semalaman.