Liputan6.com, Jakarta Wisata alam Gunung Parang sudah mulai eksis di kalangan turis sejak era 80-an. Baru pada 2013, masyarakat dan pemerintah kabupaten mulai menyadari pentingnya pengembangan kawasan wisata, salah satunya adalah rencana pembangunan hotel gantung, yang baru terealisasi saat ini. Seperti apa hotel gantung Gunung Parang?
Bersama dua artikel lainnya, berita tentang dibukanya hotel gantung Gunung Parang menjadi yang terpopuler. Berikut tiga berita terpopuler dari kanal Lifestyle Liputan6.com, sepanjang Minggu (19/11/2017) selengkapnya.
Hotel Gantung Gunung Parang Sudah Dibuka, Siapa Berani Coba?
Advertisement
Siapa yang sangka, hotel gantung tertinggi di dunia ternyata ada di Indonesia. Bernama Skylodge Padjajaran Anyar Badega Parang, hotel gantung berbentuk kapsul yang ada di kawasan Gunung Parang, Purwakarta ini telah dibuka dan siap menerima tamu.
Dhani, dari Padjajaran Anyar yang juga salah satu pengagas hotel gantung Gunung Parang saat dihubungi Liputan6.com, Minggu (19/11/2017) mengatakan, pembangunan hotel gantung tidak lepas dari semangat masyarakat yang menginginkan cara yang berbeda dalam menikmati keindahan Gunung Parang. Baca selengkapnya di sini.
6 Tanda di Wajah Orang Berbohong yang Dapat Dikenali
Siapa yang suka mendapat kebohongan? Mungkin jawabannya hampir tidak ada. Meski demikian, untuk beberapa alasan, orang terkadang masih melakukannya.
Jika tak mau termakan kebohongan orang lain, ada cara untuk mendeteksinya. Gestur kecil di wajah dapat menjadi tanda-tanda kebohongan yang bisa diketahui. Lalu apa saja tanda-tanda orang berbohong jika dilihat dari wajahnya? Baca artikel selengkapnya di sini.
Kulkas dan Freezer Berbau? Lakukan Hal Berikut Ini
Untuk membuat makanan mentah maupun sudah matang bertahan lama, Anda hanya perlu memasukannya ke dalam kulkas atau freezer. Suhu rendah dalam kulkas dapat mematikan bakteri penyebab bau pada makanan mati sementara sehingga dapat memperpanjang umur makanan.
Berbagai jenis bahan makanan dan minuman dapat Anda awetkan dalam kulkas, seperti sayuran, daging, soda, kecap, dan lain-lain. Namun jangan lupa, berbagai jenis bahan makanan dan minuman tersebut memiliki aromanya sendiri-sendiri. Hal ini menimbulkan campuran bau yang menyengat di dalam kulkas. Baca selengkapnya di sini.
Â
Â