Liputan6.com, Jakarta Memasuki masa liburan, tentu Anda ingin memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya. Pilihan berlibur bersama keluarga menikmati atraksi menarik sayang untuk dilewatkan. Apalagi jika atraksi itu menawarkan kegiatan dan harga menarik.
Legoland Malaysia Resort menawarkan penggemar serta para keluarga ke perayaan Hari Raya yang megah dengan daftar kegiatan perayaan yang tiada habisnya. Pengunjung yang berkunjung pada tanggal 1 Juni hingga 15 Juli 2018 akan disambut dengan berbagai macam kegiatan tradisional yang menarik, seperti congkak, batu Seremban dan Ting-Ting, semua dilakukan dengan sangat tradisional dan seunik mungkin.
Berikut merupakan daftar kegiatan liburan pada taman yang tersedia di Legoland Malaysia Resort mulai dari tanggal 1 Juni hingga 15 Juli 2018 yang dapat dinikmati oleh para pengunjung.
Advertisement
1. Kegiatan Membangun bersama Keluarga oleh Lego: Berpartisipasi dalam kegiatan membangun Ketupat Raksasa dan Pelita, serta mendekorasi rumah Kampung.
2. Perburuan Idul Fitri: Selesaikan misi di sekitar Miniland sembari menikmati miniatur yang sangat mirip dengan aslinya dari landmark ikonik Asia, yang dibangun dari lebih dari 30 juta brick Lego.
Â
Nikmati Liburan Keluarga dengan Promo Menarik di Legoland
3. Kegiatan Permainan Tradisional: Rasakan permainan tradisional Melayu seperti congkak, batu Seremban dan Ting-Ting, dan nikmati atmosfer liburan selama Eid-Mubarak.
4. Tutorial Kompang untuk anak-anak: Nikmati perayaan Hari Raya yang otentik dimana anak anda akan menguasai instrumen tradisional Melayu, Kompang, dan berbagi panggung dengan para pemain resor yang ramah.
Berpartisipasi sebagai tiga orang pertama pada kegiatan di taman yang tertera di atas, akan dihadiahi Eid Mubarak Commemorative Duplo Brick edisi terbatas, selama persediaan masih ada.
Â
Advertisement
Nikmati Liburan Keluarga dengan Promo Menarik di Legoland
Merayakan Idul Fitri yang mengesankan dengan berbagai kegiatan berikut, yang tersedia setiap akhir minggu dari 15 Juni hingga 15 Juli 2018.
1. Pertunjukan Tarian Tradisional Melayu: Benamkan diri anda dalam tarian melayu yang ikonik yang menggambarkan budaya Melayu yang penuh warna dan semangat.
2. Tutorial Melukis Batik: Belajar teknik seni tradisional seperti melukis batik dan membuat kenang-kenangan unik yang dapat dibawa pulang. Guna menambah lebih banyak kesenangan pada musim perayaan, gerai ritel Legoland Malaysia Resort juga akan menawarkan berbagai promosi ritel spesial untuk keluarga yang merayakan di resor:
- Gratis paket Lego Hari Raya Edisi Terbatas untuk setiap transaksi di atas RM 44.40 atau Rp 155.000.
- Gratis empat Lego Hari Raya Edisi Terbatas untuk setiap transaksi di atas RM 999.90 atau Rp 3.500.000.