Sukses

Pesan Perdamaian Hantar Para Finalis Miss Grand Indonesia Masuk dalam Babak 3 Besar

Kelima finalis Miss Grand Indonesia menyampaikan pesan perdamaian dalam babak pertarungan selanjutnya dalam merebutkan posisi 3 besar.

Liputan6.com, Jakarta Usai berhasil masuk dalam babak lima besar pemilihan Miss Grand Indonesia 2018, kelima finalis menyampaikan pesan perdamaian melalui pidato. Setiap pidato yang diberikan oleh para finalis menggunakan bahasa Inggris yang mengajak masyarakat untuk terus menyebarkan semangat perdamaian.

Salah satunya adalah Miss Grand DKI Jakarta Stefani Cecilia Munte. Ia menuturkan bahwa Bhineka Tunggal Ika menjadi inspirasi bagi kita untuk berbuat kebaikan dan cinta.

"Bhineka tunggal ika mengajarkann kita untuk menerima satu sama lain. Semua akan menjadi buruk dengan perkataan. Saya mengajak anda untuk menyebarkan semangat cinta. Saya bisa menjadi role model untuk menyebarkan cinta. I'm who i am. Indonesia for love," ujar Miss Grand DKI Jakarta.

Kelima finalis Miss Grand Indonesia 2018 yang menyampaikan pidato ini mengenakn busana nuansa merah dari Soko Wiyanto. Dengan siluet gaun malam yang elegan, para finalis pun dipercantik dengan perhiasan dari Passion Jewelry.

Malam pemilihan Miss Grand Indonesia 2018 pun semakin menegangkan. Karena pada babak ini diumumkan juga beberapa gelar yang berhasil diraih oleh sebagian finalis.

2 dari 3 halaman

Penghargaan bagi Finalis

Tak hanya memperebutkan mahkota Miss Grand Indonesia 2018, para finalis juga bersaing memperebutkan beberapa gelar. Di antaranya adalah: Miss Grand Indonesia Best Traditional Costume yang berhasil diraih oleh Miss Grand Bali Putu Ayu S. D. P, Miss Grand Indonesia Congeniality berhasil diraih oleh Miss Grand NTB Ni Komang Sri Maya Dian, Miss Grand Indonesia Best Evening Gown berhasil diraih oleh Miss Grand Sumatera Utara Vivi Wijaya, Miss Grand Indonsia Favorite berhasil diraih oleh Miss Grand Sumatera Selatan Puteri Azizah, Miss Grand Indonesia Perbankan berhasil diraih oleh Miss Grand Lampung Sevin Dwi.

3 dari 3 halaman

30 Finalis Miss Grand Indonesia 2018

1. Eggy Fegry L. P. (Aceh)

2. Putu Ayu S. D. P. (Bali)

3. Kenya Nidia (Bangka Belitung)

4. Brenda Theresa (Banten)

5. Nadia Purwoko (Bengkulu)

6. Callista Zahra (D.I. Yogyakarta)

7. Stephanie C. M. (DKI Jakarta)

8. Rismawati (Jambi)

9. Mentari Novel (Jawa Barat)

10. Bunga Ghassani (Jawa Tengah)

11. Rizky Maylina (Jawa Timur)

12. Vegiananda E. (Kalimantan Barat)

13. Raefiana R. (Kalimantan Selatan)

14. Susan Yuliana (Kalimantan Tengah)

15. Amel Barack (Kalimantan Timur)

16. Gabrielle A. (Kalimantan Utara)

17. Arneta D. T. (Kepulauan Riau)

18. Sevin Dwi P. (Lampung)

19. Angelika S. (Maluku)

20. Ni Komang S. M. D. L. (Nusa Tenggara Barat)

21. Debora (Papua)

22. Hermin M. (Papua Barat)

23. Diana Hariaty S. (Riau)

24. Andini Aprilia (Sulawesi Barat)

25. Rahmayani (Sulawesi Selatan)

26. Lupita Randawi (Sulawesi Tenggara)

27. Sabrina Malik (Sulawesi Utara)

28. Nada Ferlysia (Sumatera Barat)

29. Putri Azizah (Sumatera Selatan)

30. Vivi Wijaya (Sumatera Utara)