Sukses

Terowongan Bunga Wisteria Jadi Daya Tarik Apik Wisata Jepang

Bagai dongeng, seperti ini indahnya terowongan bunga wisteria di Jepang. Penasaran?

Liputan6.com, Jakarta Tak hanya keindahan bunga sakura, jika Anda ingin melihat pemandangan apik lainnya maka Anda harus melihat terowongan wisteria yang sangat cantik di Jepang. Terselip di Kawachi Fuji Gardens di Kitakyushu di barat daya Jepang, terowongan-terowongan indah ini benar-benar tertutup oleh bunga-bunga berwarna pastel keunguan. Bahkan terowongan ini menjadi salah satu spot foto favorit wisatawan dunia.

Ada lebih dari 20 spesies tanaman berbunga mulai dari warna pink, ungu, biru, violet dan putih, semua ditata agar tumbuh di sekitar terowongan dan terjalin dengan struktur terowongan.

Belum lagi bunga-bunga ini terkenal karena aromanya yang luar biasa harum. Terlihat seperti dari negeri dongeng bukan? Jadi tidak mengherankan jika taman bunga di Jepang ini menjadi hit di Instagram.

Para wisatawan yang berkunjung ke Jepang selalu ingin kembali datang ke kebun yang penuh warna ini untuk melihat jalan setapak spektakuler dengan panjang sekitar 100 meter. Meskipun kebun-kebun ini merupakan milik pribadi, tetap terbuka untuk umum selama musim wisteria.

Waktu terbaik untuk berkunjung adalah pada akhir April atau pada awal Mei ketika kebun raya membuka terowongan untuk Fuji Matsuri, atau Festival Wisteria, tepat saat bunga mekar.

 

2 dari 3 halaman

Populer dalam Beberapa Tahun Terakhir

Dibangun pada 1970-an, terowongan ini menjadi sangat populer dalam beberapa tahun terakhir. Jika Anda memiliki rencana untuk berkunjung, Bandara Fukuoka adalah tujuan utama Anda karena bandara ini adalah yang terdekat dari taman ini, yang hanya menempuh waktu 1 jam.

 

3 dari 3 halaman

Lokasi Taman Bunga

Lokasi taman ini berada di sisi perbukitan, mungkin sebaiknya Anda mempertimbangkan untuk menyewa sebuah mobil agar bisa menjelajah lebih banyak. Alternatif lain ada transportasi lokal atau menggunakan kereta api yang menempuh waktu 5 jam dari Tokyo.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh 𝔸 ℕ 𝔻 𝕐 | 𝕁 𝕍 (@djandyjv) pada