Sukses

9 Wisata Cirebon dan Sekitarnya dengan Nuansa Alam, Spot Paling Hits di 2018

Wisata alamnya nggak kalah keren dari Bandung dan Bogor

Liputan6.com, Jakarta Cirebon sebenarnya punya sejumlah daya tarik yang tidak kalah dengan destinasi liburan favorit lainnya seperti Bandung atau Bogor. Bahkan kota yang terkenal dengan mangga gedong gincunya ini belakangan banyak dipilih para wisatawan sebagai tujuan wisata. Setiap musim libur panjang, Cirebon mendadak ramai oleh banyaknya wisatawan yang datang dari luar kota.

Awalnya banyak orang mengenal kota ini karena wisata sejarahnya yang sangat kental. Namun sekarang sedikit demi sedikit Cirebon dan sekitarnya mulai menyajikan wisata alam yang indah dan memesona. Cirebon dan sekitarnya juga punya beragam wisata alam super seru. Nah berikut ini 9 destinasi wisata di Cirebon dan sekitarnya yang menawarkan pesona alam yang indah dan menakjubkan. Dirangkum Liputan6.com, Rabu (17/10/2018), ini dia ulasannya.

2 dari 5 halaman

Menawarkan alam yang sejuk dan asri

1. Bukit Gronggong

Cirebon punya destinasi wisata dengan pemandangan malam yang kece, namanya Bukit Gronggong. Dari atas ketinggian bukit, kamu akan dimanjakan dengan landscape perbukitan yang begitu indah dan asri menyejukkan mata. Suasana akan berubah lebih romantis ketika malam tiba dengan hiasan lampu kota yang berkerlip. Nggak heran, bukit ini merupakan lokasi nongkrong favorit anak muda Cirebon dan sekitarnya.

Di kawasan tempat wisata Cirebon ini sudah banyak berdiri restoran dan penginapan yang menyajikan panorama perbukitan yang memesona. Jadi, liburan bersama keluarga dan sahabat pun bisa semakin menyenangkan.

2. Hutan Plangon

Plangon terletak di sebelah selatan pusat pemerintahan Kabupaten Cirebon, tepatnya di Desa Babakan, Kecamatan Sumber. Hutan Plangon merupakan salah satu objek wisata purbakala. Di bukit hutan ini terdapat makam tokoh penting di Cirebon. Keduanya yakni makam Pangeran Panjunan dan Pangeran Kejaksan.

Kawasan hutan yang terletak sekitar 3 kilometer dari pusat kota ini didiami ratusan ekor kera dan aneka ragam flora. Pengunjung yang datang ke tempat wisata di Cirebon ini dapat bercengkerama dengan kera-kera setempat atau sekadar memberi makanan. Luas Keramat Plangon yaitu sekitar 48 hektar.

3 dari 5 halaman

Wisata pantai, telaga dan danau juga memesona

3. Setu Patok

Setu Patok disebut-sebut sebagai Danau Toba-nya Cirebon. Wajar saja, sebab Setu Patok bisa dinobatkan sebagai danau terbesar di wilayah Cirebon dan sekitarnya. Spot wisata seluas 175 hektar di desa Setu Patok, Kecamatan Mundu ini memiliki pulau kecil di tengah-tengahnya. Setu Patok sering dijadikan sebagai tempat bersantai dan hunting foto. Tempat wisata Cirebon ini paling ramai dikunjungi pada sore hari berkat pemandangan sunset-nya yang indah.

Pemandangan danau yang luas dan dikelilingi perbukitan bukan satu-satunya daya tarik yang dimiliki Setu Patok. Di tempat wisata Cirebon yang satu ini, pengunjung dapat menjajal sejumlah kegiatan menarik seperti memancing, piknik, atau mengelilingi danau dari atas perahu motor. Akses menuju Setu Patok pun sangat mudah dan hanya memakan waktu sekitar 30 menit berkendara dari pusat Kota Cirebon.

4. Telaga Remis

Telaga Remis menawarkan segarnya pemandangan alam khas kaki Gunung Ciremai. Cocok untuk kamu yang ingin melepas penat dari padatnya aktivitas sehari-hari. Wisata Cirebon ini terletak sekitar 20 kilometer dari pusat Kota Cirebon, tepatnya di daerah Kaduela, Kuningan. Nama telaga ini berasal dari kerang air tawar yang tumbuh cantik di area sekitar.

Di lahan seluas 3 hektar ini, kamu dapat menjelajahi kawasan hutan di sekitar telaga yang didiami ratusan jenis tumbuhan seperti pohon malaka, sonokeling, dan kosambi. Telaga Remis juga telah dilengkapi sejumlah fasilitas penunjang seperti camping ground, kamar mandi, warung, gazebo, dan lahan parkir.

5. Pantai Kejawanan

Pantai yang beralamat di Jalan Yos Sudarso atau berada di dekat Pelabuhan Cirebon ini cukup populer sebagai destinasi wisata yang wajib dikunjungi. Kalau kamu hobi fotografi, Pantai Kejawanan ini merupakan pilihan destinasi yang tepat. Pasalnya di sini ada banyak sekali spot fotografi yang kece. Mulai dari rimbunnya pohon mangrove, sampai gagahnya Gunung Ciremai nan jauh di sana. Belum lagi saat pagi dan petang tiba, bersiaplah terpesona dengan indahnya sunrise serta sunset Kejawanan. Kamu akan dibuat terbelalak dengan gradasi warna langit yang terpantul dengan sempurna di permukaan air laut.

Salah satu spot andalan para wisatawan adalah medan berbatu sepanjang kurang lebih 1 km yang membelah laut. Tempat inilah yang menjadi spot favorit pengunjung untuk duduk santai menikmati angin sepoi-sepoi sambil memandang gagahnya Gunung Ciremai di bagian selatan.

4 dari 5 halaman

Pemandian air panas alami, siap menyegarkan tubuhmu

6. Objek Wisata banyu Panas Gempol Palimanan

Ingin merasakan sensasi mandi air hangat yang langsung tercipta dari alam? Maka langsung saja datang ke kawasan industri yang terletak di Desa Palimanan Barat, Gempol, Cirebon. Pemandian Banyu Panas Gempol Palimanan ini berada di kawasan karst dari Gunung Kromong yang sekaligus menjadi sumber pasokan air panas ke kolam. Lokasi pemandian ini hanya berjarak 30 menit dari pusat Kota Cirebon. Selain menyajikan air hangat, tempat ini juga sudah dilengkapi dengan wahana bermain untuk anak-anak.

7. Pemandian Cibulan

Wisata yang terletak di Desa Manis Kidul, Kecamatan Jalaksana, Kabupaten Kuningan ini akan memberikan kejutan bagi siapa saja pengunjungnya. Soalnya, di sini kamu bisa berenang menikmati segarnya air dari mata air bersama ikan dewa.

Pemandian Cibulan memiliki 2 kolam utama. Masing-masing kolam memiliki kedalaman yang berbeda. Kolam pertama memiliki kedalaman 2 meter, dan kolam kedua hanya berkedalaman sekitar 60 cm hingga 120 cm. Kedua kolam ini diisi ikan dewa. Ikan dewa merupakan ikan berjenis Kancra Bodas atau yang berbahasa latin Cyprinus Carpico. Namun kamu tidak perlu khawatir dengan keberadaannya pada saat berenang di dalam kolam. Ikan dewa terkenal sangat ramah kepada pengunjung.

5 dari 5 halaman

Wisata peninggalan sejarah bisa kamu kunjungi juga

8. Taman Sari Goa Sunyaragi

Objek wisata Cirebon ini merupakan situs cagar alam yang memiliki luas lebih kurang 15 hektar. Spot wisata Cirebon ini memiliki pemandangan alam yang memesona dan menjadi salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat liburan ke Cirebon. Kompleks goa ini merupakan peninggalan dari masa Kasultanan Cirebon dan termasuk salah satu bagian dari Keraton Pakungwati. Kompleks goa ini bukan hanya dijadikan sebagai tempat wisata, namun juga sering menjadi tempat suatu pergelaran kebudayaan, seperti pertunjukan tari.

9. Situ Sedong

Situ Sedong merupakan sebuah waduk peninggalan zaman kolonial Belanda yang dibangun sejak tahun 1918 dan sudah dimanfaatkan untuk irigasi pada tahun 1921. Dengan pemandangan Gunung Ciremai yang tegak berdiri sebagai latarnya, danau ini menyajikan pemandangan alam yang begitu mempesona. Nggak heran, objek wisata Cirebon satu ini cukup populer di kalangan wisawatan.

Di objek wisata Cirebon satu ini kamu bisa bersantai sambil mengayuh bebek air berkeliling danau atau memancing ikan sembari menikmati keindahan alamnya. Situ Sedong berlokasi di Desa sedong lor, Kecamatan sedong, Kabupaten Cirebon.