Sukses

Hal Pertama yang Dilihat dari 4 Gambar Ini Ungkap Kehidupan Cinta Anda

Apakah Anda sudah menemukan cinta yang tepat, orang yang benar-benar memahami, atau malah tengah hilang arah?

Liputan6.com, Jakarta - Tak selalu mudah menyatukan dua insan ke dalam suatu hubungan. Bawaan kepribadian masing-masing yang sangat mungkin berbeda acap kali jadi tantangan di berbagai keadaan sepanjang berada di sebuah ikatan asmara.

Walau tahu bagaimana karakter pasangan Anda penting, tapi apalah artinya kalau Anda tak memahami diri sendiri. Karenanya, mencari tahu sebenarnya bagaimana bawaan kepribadian Anda di kehidupan cinta jadi tak kalah penting.

Dari sekian banyak, terdapat satu cara cukup mudah untuk mengungkap kepribadian Anda jika sudah berbicara tentang asmara. Tinggal ketahui hal apa yang Anda lihat dari gambar-gambar berikut. Kalau sudah, mari simak ulasan lengkapnya seperti dikutip dari brightside.me, Senin, 19 November 2018.

Kucing atau tikus?

Jika kucing adalah figur pertama yang Anda lihat di atas, artinya Anda sudah menemukan pasangan yang pas dengan kepribadian Anda. Tetap harus melakukan penyesuaian di kanan-kiri memang, tapi tidak ada yang tidak bisa kalian lalui bersama.

Kalau Anda justru melihat tikus, maka kehidupan cinta Anda seperti roller coaster. Selalu ada tikungan tajam, tanjakan terlalu curam, dan putaran begitu banyak. Anda butuh keseimbangan dalam menjalani asmara, apakah itu dengan pasangan Anda sekarang, atau bagaimana Anda menyikapi kepribadian sendiri dalam menjalin cinta.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Kehidupan Cinta Anda Sudah Seimbang atau Malah Belum Menemukan Komitmen?

Wajah hitam atau wajah putih?

Jika Anda langsung melihat wajah putih saat memerhatikan gambar di atas, Anda sangat mungkin sudah berada di sebuah hubungan ideal. Anda dan si dia telah menemukan harmoni untuk selaras di antara ketidaksetujuan.

Tapi, bila Anda lebih dulu melihat wajah hitam, maka Anda tengah mengupayakan keadilan. Ada timpang di hubungan Anda dan kekasih yang tengah Anda upayakan agar seimbang. Ada sejumlah hal yang berjalan dan tak sesuai dengan mau Anda.

Ayam atau wajah manusia?

Ayam jadi figur pertama yang Anda lihat dari gambar di atas? Kalau iya, Anda sedang terjebak di sebuah situasi yang membuat Anda tak menjadi diri sendiri. Jangan takut, menunjukan siapa Anda sebenarnya ke pasangan bukanlah sebuah kejahatan yang harus dihindari.

Sementara tim ayam adalah sosok serba bingung, jika Anda malah melihat wajah di gambar ini, Anda adalah orang yang benar-benar tahu apa yang Anda cari dari sebuah hubungan dan bakal mengomunikasikan hal tersebut dengan pasangan.

Burung-burung atau wajah manusia?

Jika burung-burung terbang jadi hal yang Anda pertama tangkap dari gambar di atas, maka hubungan percintaan Anda sedang tak berakar. Belum ada komitmen dan batas-batas yang membuat hubungan Anda dan si dia seimbang dengan faktor lain di hidup kalian.

Tapi, jika Anda malah melihat wajah di gambar ini, artinya Anda sudah menemukan pasangan yang benar-benar memahami Anda, bahkan hingga ke kebiasaan-kebiasaan aneh yang sangat sedikit orang tahu. Bukan menjauh, dia malah menerima keanehan diri Anda dan menganggapanya sebagai sesuatu yang menggemaskan.