Sukses

5 Tempat yang Wajib Didatangi di Busan, Kota Terbesar Kedua di Korea Selatan

Busan dinobatkan sebagai tempat yang wajib dikunjungi di Asia karena keindahan alam dan budayanya.

Liputan6.com, Jakarta - Korea Selatan memiliki sejumlah destinasi wisata menarik di luar ibukotanya, Seoul atau Pulau Jeju. Salah satu tempat yang menarik untuk dikunjungi adalah Busan, kota terbesar kedua di Korea Selatan setelah Seoul.

Media nasional Korea Selatan, The Chosun Ilbo menuliskan bahwa Lonely Planet menobatkan kota kelahiran Jungkook BTS ini sebagai tempat yang wajib dikunjungi di Korea Selatan. Alasannya, tempat ini memiliki pemandangan, kuliner dan budaya yang menarik.

Tak hanya itu, panduan wisata dunia ini juga menyoroti pantai dan kuil Budha di Busan serta beberapa acara budayanya. Dilansir dari theculturetrip.com, Anda wajib mendatangi lima tempat ini saat berkunjung ke Korea karena menawarkan keindahan kota dan kekayaan sejarah dan budaya Busan.

1. Desa Budaya Gamcheon

Sekilas Gamcheon memang berupa desa, tapi banyak keindahan yang ditawarkan dari desa ini. Melimpahnya jumlah lukisan, karya seni dan grafiti yang menghiasi desa ini menunjukkan sisi lain Korea Selatan yang kreatif.

Jangan lupa mengambil peta panduan yang tersedia di pintu masuk, sebab di desa Gamcheon pasti ada banyak pilihan jalan untuk dilalui.

2 dari 3 halaman

Pantai yang Menyambung ke Pulau

2. Pantai Haeundae

Pantai ini menjadi destinasi yang ideal untuk Anda yang ingin berjemur, karena menyajikan kemewahan kelas dunia sekaligus alam yang masih asri. Beberapa restoran dan bar terbaik di Busan juga tersedia di pantai ini.

Pengunjung juga bisa menikmati waktu tenangnya sembari memandang garis pantai yang masih alami walaupun banyak hotel mewah bertebaran di sekelilingnya.

3. Pulau Dongbaekseom

Kalau Anda berjalan menyusuri Pantai Haeundae, Anda pasti menemukan Pulau Dongbaekseom. Pulau ini sejatinya merupakan Tanjung yang terletak di antara Pantai Haeundae dan Pantai Gwangalli.

Tanjung ini bisa menjadi tempat yang cocok untuk menenangkan pikiran selain sekedar menikmati pemandangan yang berhiaskan bunga dan pohon-pohon ini.

3 dari 3 halaman

Jembatan dan Pasar Ikan

4. Jembatan Gwangan

Jembatan ini merupakan jembatan terpanjang di Korea Selatan. Pada malam harinya, lebih dari 10.000 lampu menerangi jembatan ini. Jembatan ini tidak kosong, justru di sepanjangnya jembatan Gwangan menyediakan sejumlah bar dan restoran dengan menu yang bervariasi, seperti jajanan ataupun makanan berat.

5. Pasar Ikan Jagalchi

Pasar ikan Jagalchi bukan pasar ikan biasa. Pasar ini menawarkan kebudayaan lokal dan sajian seafood khas Korea yang menarik.

Penjajanya menawarkan variasi makanan yang sudah dimasak maupun yang belum, seperti cumi-cumi, gurita, kepiting, kerang, dan lain-lain. Tak lupa, di sini juga terdapat gerai makanan yang menjual jajanan khas dan minuman tradisional Korea Selatan.

(Esther Novita Inochi)

 

Saksikan video pilihan di bawah ini: