Sukses

Kompetisi Desain Kreatif #IndonesiaBanyakRasa Berhadiah Rp 250 Juta

Good Day kembali hadir menyapa insan kreatif Indonesia melalui program Good Day Gaul Creation 2019. Hadiahnya mencapai Rp 250 juta, lho!

Liputan6.com, Jakarta Good Day kembali hadir menyapa insan kreatif Indonesia melalui program Good Day Gaul Creation 2019. Kompetisi desain label Good Day kali ini mengusung tema Indonesia Banyak Rasa. Terinspirasi dari keberagaman yang dimiliki Indonesia dan masyarakatnya mulai dari keragaman suku, budaya, bahasa, adat istiadat, flora-fauna, hingga nilai-nilai luhur yang sudah menjadi identitas Indonesia sejak dulu.

Pada program Good Day Gaul Creation 2019 #IndonesiaBanyakRasa, Good Day bekerjasama dengan empat seniman berbakat Tanah Air yang sudah diakui karyanya hingga mancanegara. Ada Darbotz, Muchlis Fachri, Marchella FP, dan Wastana Haikal sebagai Juri.

Menurut @marchellafp, #IndonesiaBanyakRasa itu memiliki banyak budaya dan suku bangsa, yang membuat kita jadi punya banyak rasa tapi tetap satu Indonesia. Indonesia itu satu karena beragam, bukan seragam.

“Anak muda itu enggak peduli sama perbedaan, kita tuh lebih penting inkolaborasi dan itu penting banget buat Indonesia,” ungkap Marchella.

Sementara itu, menurut @muklay #IndonesiaBanyakRasa itu punya kekayaan alam yang luar biasa. Misalnya, flora dan faunanya yang khas, enggak semua negara memiliknya.  

Tak cuma flora fauna, suku bangsa dan nilai luhur Indonesia juga punya banyak budaya. Kalau menurut @wastanahaikal, budaya Indonesia itu banyak banget jenis dan rasanya. Mulai dari makanan, upacara adat, baju daerah, hingga alat musik!

“Mereka bisa sama-sama berkarya untuk persatuan Indonesia,” ucapnya.

#IndonesiaBanyakRasa menurut @darbotz berbeda lagi. Menurutnya, anak muda punya perhatian besar terhadap persatuan Indonesia.

"Nilai luhur di Indonesia itu banyak banget dan perlu kita banggain! Kayak gotong royong dan toleransi yang bikin Indonesia tetap satu. Anak mudakan lebih kritis, makanya gue bilang mereka yang justru concern sama Bhinneka Tunggal Ika,” kata dia.

 

Dalam Good Day Gaul Creation 2019, para dewan juri akan menilai dan menentukan empat orang pemenang yang akan dicetak desainnya di label botol Good Day dan disebarkan ke seluruh Indonesia pada Agustus 2019. Total hadiah untuk program Good Day Gaul Creation 2019 ini sebesar Rp 250 juta rupiah. Empat pemenang utama berhak meraih hadiah masing-masing senilai Rp 50 juta rupiah dan ada 15 finalis dengan hadiah @ 3 juta rupiah.

Cara ikutannya gampang banget.

1. Kunjungi https://gaulcreation.hidupbanyakrasa.com/2019/

2. Registrasi dengan akun Facebook kamu, lalu login.

3. Klik cara ikutan, lalu unduh template desain yang ada.

4. Desain label #IndonesiaBanyakRasa versi kamu, upload karya terbaikmu.

Jangan kelamaan nunggu karena periodenya hanya sampai 30 April 2019 saja. Yuk, buruan daftarkan ekspresi #IndonesiaBanyakRasa versi kamu yang paling kreatif, siapa tahu kamu yang beruntung terpilih jadi pemenangnya.

 

 

(Adv)

Video Terkini