Liputan6.com, Jakarta - Setelah mengecewakan jutaan warganet China, Disneyland Shanghai berusaha menarik simpati. Pengelola taman bermain itu mengumumkan bahwa peraturan internal mereka akan diubah agar memungkinkan para pengunjung bisa membawa makanan dari luar.
Melansir dari Shanghaiist, Jumat, 13 September 2019, perubahan sikap itu berawal dari gugatan seorang mahasiswa ilmu hukum dan politik dari Shanghai East China University terhadap Disneyland itu. Ia menggugat karena tak bisa masuk ke area dalam lantaran di dalam tasnya ditemukan makanan ringan di pintu gerbang pemeriksaan.
Advertisement
Baca Juga
Mahasiswa tersebut mengatakan bahwa tujuan yang jelas dari kebijakan tak ada makanan di luar adalah untuk meningkatkan pendapatan industri katering taman tersebut. Alasan itu dinilai melanggar hak dan kepentingan konsumen yang sah.
Dewan Konsumen setempat setuju dengan penilaiannya itu, tapi Disneyland Shanghai menolak mediasi pada bulan lalu.
Masalah itu kemudian menjadi salah satu topik terpanas di media sosial China, khususnya setelah ditemukan bahwa taman-taman Disney di tempat lain mengizinkan pengunjung membawa makanan dari luar. Hal itu memancing seruan boikot dan pernyataan bahwa mereka tak akan mengunjungi tempat itu lagi sampai aturan "tak adil" itu diubah.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Sikap Disneyland
Pejabat Disney Shanghai tunduk pada tekanan itu. Mereka akan menyesuaikan kebijakan makanannya sehingga para pengunjung dapat membawa makanan, asalkan makanan siap saji dan tak dijual kepada pengunjung lain.
Pihak Disneyland Shanghai juga mengatakan sedang mencari cara untuk membuat tas yang lebih bersahabat. Perubahan aturan ini mulai segera diberlakukan.
Selama ini Disneyland Shanghai tak memiliki aturan terhadap makanan dari luar, kebijakan itu diperbarui pada November 2017 yang memasukkan larangan "makanan, minuman beralkohol, dan minuman non-alkohol dengan volume lebih dari 600 mililiter."
Perubahan ini dilakukan dengan hati-hati agar peraturan taman tetap konsisten dengan aturan operasi Disney lainnya, baik Tokyo dan Disneyland Hong Kong yang melarang makanan dari luar.
Advertisement