Liputan6.com, Jakarta - Labuan Bajo yang terletak di Nusa Tenggara Timur menjadi salah satu destinasi wisata yang paling populer. Keindahan alam dan pemandangan super cantik sukses memikat wisatawan, termasuk para pesohor Tanah Air.
Menghabiskan waktu senggang dengan liburan di Labuan Bajo tentunya tidak dinikmati seorang diri oleh pesohor negeri. Mereka turut memboyong keluarga tercinta untuk merasakan perjalanan dan petualangan yang menyenangkan.
Satu yang tidak kalah menarik untuk disimak adalah penampilan serta padu padan busana yang mereka kenakan. Liburan pun terasa nyaman dibalut outfit kasual dan kece. Yuk, sontek gaya enam pesohor saat ke Labuan Bajo berikut ini.
Advertisement
Baca Juga
1. Maia Estianty
Maia memboyong keluarga besarnya liburan ke Labuan Bajo pada awal Agustus lalu. Mereka pun berkeliling mengunjungi destinasi-destinasi yang indah yang penuh keseruan.
Ibunda Al, El, dan Dul ini sempat menyambangi Pulau Padar. Saat berada di puncak, ia pun tidak melewatkan momen untuk mengabadikan keindahan alam dari atas. Kala itu, Maia tampil dalam balutan outfit kasual bernuansa monokrom.
Istri Irwan Mussry ini memakai kaus polos warna putih dipadu dengan legging hitam, sepatu, topi, dan tas warna senada. Rambutnya diikat dan tak tampak polesan makeup yang mencolok.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
2. Ayu Ting Ting
Pedangdut Ayu Ting Ting baru-baru ini juga mengajak keluarganya untuk liburan ke Labuan Bajo. Melalui akun Instagram pribadi, pelantun Sambalado ini mengunggah keseruan saat berada di sana.
Penampilan Ayu saat berada di salah satu pulau eksotik di Labuan Bajo, Pulau Padar, tak kalah mencuri perhatian. Ia mengenakan off the shoulder crop top coklat muda dengan lengan atas menggembung.
Outfit seksi itu dilengkapi dengan celana jins pendek dan sepatu bot. Gaya simpel itu ditambah dengan ragam aksesori mulai dari kalung, gelang, kacamata hitam, hingga round hoop earrings.
Advertisement
3. Adinda Bakrie
Akhir Agustus lalu, Adinda Bakrie menghabiskan waktu di Labuan Bajo bersama buah hati dan kekasihnya. Ibu dua anak ini menjelajah keindahan dengan menaiki kapal pinisi yang mewah.
Saat duduk di sofa yang ada di kapal, Adinda memakai dalaman hitam yang dibalut dengan cardigan warna beige. Atasan santai itu dipadu dengan celana pendek putih.
Rambut panjangnya dibiarkan tergerai indah dihempas angin laut. Sementara, riasan perempuan yang sempat tampil di Harper's Bazaar Amerika Serikat ini terlihat natural dengan polesan lipstik pink muda.
4. Bunga Citra Lestari
Bukan rahasia lagi jika penyanyi Bunga Citra Lestari gemar traveling dan Labuan Bajo menjadi salah satu destinasinya pada pertengahan Juli lalu. Ia berlibur bersama sang suami Ashraf Sinclair dan putra semata wayang mereka, Noah.
Salah satu gaya BCL, begitu ia akrab disapa, tampak kece saat berpose di puncak Pulau Padar. Kala itu, pelantun Kecewa tersebut mengenakan atasan lengan pendek dengan paduan warna pink, ungu, hingga kuning.
Atasan itu dipakai bersama celana pendek hitam dan sneakers oranye. Rambutnya pun dibiarkan tergerai.
Advertisement
5. Maudy Ayunda
Maudy Ayunda juga sempat berlibur ke Labuan Bajo pada akhir Juni lalu. Beragam momen liburan seru dibagikan pelantun Perahu Kertas tersebut melalui deretan potret di akun Instagram pribadi.
Padu padan busana seperti atasan putih tanpa lengan dibalut outer merah yang juga berlengan pendek serta bawahan dengan warna senada. Ragam aksesori terlihat digunakan Maudy mulai dari kalung dan gelang-gelang cantik.
6. Donna Agnesia
Donna Agnesia yang juga doyan traveling bersama sang suami Darius Sinathrya dan anak-anak mereka sempat menyambangi Labuan Bajo pertengahan Juni lalu. Gaya simpel dan super nyaman dikenakan Donna kala itu.
Seperti saat berpose di puncak Pulau Padar, ia mengenakan gaun putih 7/8 dengan detail pada ujung lengan dan di bagian tengah gaun. Tak ketinggalan, ia melengkapi penampilan simpel itu dengan kacamata hitam untuk menghalau sinar matahari.
Advertisement