Liputan6.com, Jakarta - Salah satu kearifan lokal Nusantara, batik, telah ditetapkan sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi oleh UNESCO pada 2 Oktober 2009. Tanggal tersebut kemudian diperingati jadi Hari Batik Nasional.
Bertepatan dengan perayaan ini, sederet pesohor tampil dalam balutan batik. Sebut saja istri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Atalia Praratya. Potret manisnya mengenakan batik dibagikan melalui akun Instagram pribadi.
Advertisement
Baca Juga
Bertepatan dengan Hari Batik Nasional, ibu dua anak ini mengenakan Batik Garutan dengan dasar putih. Terlihat pula dihiasi dengan motif bunga-bunga warna merah muda, oranye, hingga hijau.
Atasan batik yang dipakai Atalia juga dipadu bersama rok panjang hitam polos dan hijab merah. Perempuan berusia 45 tahun ini juga menambahkan aksesori seperti kalung beads merah dan hitam serta cincin.
Istri Ridwan Kamil ini juga tampil dalam polesan makeup natural yang membuatnya kian cantik dan elegan. Hal tersebut tampak dari alis yang dipertegas hingga lipstik merah yang tak terlalu menyala.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Gaya Atalia dalam Balutan Batik
Atalia Praratya mengunggah satu potret yang menampilkan tiga foto yang dikolase. Dua potret dirinya berpose dalam balutan Batik Garutan serta satu foto lagi ia tampak mencakupkan tangan bersama timnya yang juga kompak memakai batik.
"Selamat Hari Batiiikkk. Cung yg bangga dengan batik dan pakai batik hari iniiiii...❤❤❤ #sicinta Bersama tim icikiwirrr," tulis Atalia pada Rabu (2/10/2019).
Penampilan Atalia mengenakan batik pun mendapat banyak pujian. "Cantiikk bgtt ibu gubernur kita," puji akun rus.tini. "Aiiihhh Bu Cinta geulis pisaaannn," lanjut akun view_east.
Tak hanya saat Hari Batik Nasional yang diperingati hari ini, Atalia juga kerap mengenakan batik dalam berbagai acara dan kesempatan. Gayanya dalam balutan batik tak jarang diabadikan lewat potret yang juga diunggah di media sosial.
Advertisement