Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia, Tsamara Amany dan sang suami Ismail Fajrie Alatas resmi menikah pada 19 Oktober 2019. Pasangan suami istri ini pula bertolak ke Italia untuk bulan madu beberapa waktu lalu.
Tsamara Amany kerap mengabadikan momen manis bulan madu melalui akun Instagram pribadi. Tak terkecuali mengunggah sederet potret saat mengunjungi destinasi-destinasi yang ikonik.
Advertisement
Baca Juga
Salah satunya berpose di depan Katedral Santa Maria del Fiore, Florence, Italia. Tsamara terlihat mengenakan atasan oranye, celana coklat sembari dirangkul suami tercinta.
Dilansir museumflorence.com, Minggu, 3 November 2019, katedral yang dirancang oleh Arnolfo di Cambio ini adalah gereja terbesar ketiga di dunia setelah St. Petrus di Roma dan St. Paulus di London. Santa Maria del Fiore jadi gereja terbesar di Eropa saat selesai pada abad ke-15.
Katedral ini memiliki panjang 153 meter, lebar 90 meter pada persimpangan, dan tinggi 90 meter dari lantai ke bagian bawah lentera. Katedral ketiga dan terakhir di Florence ini didedikasikan untuk Santa Maria del Fiore, Virgin of the Flower pada 1412, kiasan jelas untuk bunga bakung, simbol kota Florence.
Untuk masuk ke area ini pengunjung tidak dikenakan biaya dan masuk melalui pintu kanan di depan bagian barat (Cathedral facade). Akses bagi penyandang disabilitas melalui Porta dei Canonici (sisi selatan katedral).
Pengunjung disarankan untuk mengenakan pakaian yang sesuai saat memasuki tempat ibadah. Dilarang masuk dengan bahu dan kaki terbuka, menggunakan sandal, topi, dan kacamata hitam.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Castel Sant'Angelo
Selain Santa Maria del Fiore, Tsamara Amany dan suami juga berkunjung ke Castel Sant'Angelo. Tsamara mengunggah potret wefie dengan latar belakang potret bangunan klasik yang cantik.
Dilansir rome.net, Minggu, 3 November 2019, konstruksi bangunan dimulai pada 135 di bawah arahan Kaisar Hadrian yang berniat menggunakan untuk ia dan keluarga. Bangunan selesai pada 139 dan tak lama dijadikan bangunan militer yang pada 403 akan diintegraskan ke Tembok Aurelian.
Castel Sant'Angelo dibagi menjadi lima lantai yang dapat dicapai dengan jalan spiral. Bagian pertama kali mencapai kamar abu dan kemudian sel-sel di mana sejumlah tokoh sejarah dipenjara.
Berlanjut ke bagian atas kastil, Anda akan menemukan kamar-kamar berbeda yang berfungsi sebagai tempat tinggal Kepausan, dihiasi dengan lukisan dinding yang diawetkan dengan sempurna dari periode Renaissance, di samping koleksi senjata yang luas.
Di lantai atas ada teras besar di mana Anda dapat mengambil foto-foto kota yang menakjubkan dari atas. Kastil ini berlokasi di Lungotevere Castello, 50, 00193 Roma RM, Italia.
Kastil buka setiap Selasa hingga Minggu mulai pukul 09.00 hingga 19.30. Untuk pengunjung dewasa dikenakan biaya masuk sebesar 14 Euro atau sekitar Rp219 ribu untuk warga Uni Eropa usia 18--24 tahun dikenakan biaya sebesar 7 Euro atau setara Rp109 ribu. Bagi yang tertarik untuk tur kastil dikenakan biaya 50 Euro atau setara Rp782 ribu.
Advertisement