Sukses

Menengok Rumah Yuni Shara yang Mewah dan Asri Sebelum Kebanjiran

Rumah Yuni Shara didominasi interior warna putih dan hitam, serta terdapat taman belakang yang luas dan asri.

Liputan6.com, Jakarta - Curah hujan yang tinggi, membuat kediaman penyanyi Yuni Shara tergenang oleh banjir. Hujan deras pada malam pergantian tahun 2020 membuat sejumlah daerah di Jakarta dan sekitarnya mengalami banjir.

Hal tersebut pun dirasakan oleh Yuni yang rumahnya terkena banjir. Bahkan air sudah masuk ke dalam rumahnya. Kabar ini diketahui dari unggahan akun Instagram pribadinya.

Dalam foto yang diunggah pada Rabu, 1 Januari 2020, ibu dua anak ini memakai baju garis-garus biru putih, celana pendek, serta sepatu bot dengan air yang menggenang di kediamannya.

"Alhamdulillah thank you 2019, welcome 2020," tulisnya dalam keterangan foto.

Ia pun membagikan foto beberapa bagian rumahnya yang diterjang banjir. Rumah mewah Yuni kini terlihat banyak genangan air.

Lalu, seperti apa rumah perempuan 47 tahun ini sebelum terkena banjir? Menyandang status sebagai diva dan pebisnis, Yuni dan kedua anaknya tinggal di hunian mewah bernuansa klasik di kawasan Jakarta Selatan.

Tak mengherankan kalau kakak Krisdayanti ini punya rumah megah. Selain berkiprah di dunia seni, ia memiliki setidaknya lima bisnis yang dijalankan sejak beberapa tahun belakangan ini.

Salah satu bisnis yang dimiliki wanita kelahiran Batu, 3 Juni 1972 ini adalah tambang batu bara dan konstruksi yang menjual bahan pembuatan jalan.

Rumah Yuni Shara dan keluarganya yang mewah didominasi interior warna putih dan hitam, serta terdapat taman belakang yang luas dan asri. Taman yang cukup luas itu ditumbuhi banyak pepohonan hijau. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Dapur dan Ruang Makan

Yuni kerap membagikan foto-foto beberapa bagian rumahnya di akun Instagramnya. Pada bagian dalam rumahnya kita bisa melihat ada lorong yang dindingnya terpajang beberapa foto Yuni bersama kedua anaknya.

Di bagian ruang makan, ada meja panjang dan besar yang juga bernuansa klasik. Di sebelah ruang makan, ada dapur yang didominasi warna putih dan pastel. Ruangan ini dipenuhi dengan pernak-pernik indah yang ditempel di beberapa lemari dan kulkas.

Yuni pernah mengunggah video dirinya sedang memasak di dapur sambil memakai gaun berwarna putih. Ia terlihat tenang dan nyaman memasak meski sedang mengenakan gaun formal.

Bersebelahan juga dengan ruang makan, ada tiga pintu yang langsung menghadap ke taman belakang. Pemandangan di ruangan ini terasa asri dan bisa bikin betah duduk berlama-lama di ruang makan sambil menikmati pemadangan taman.

Yang tak kalah menarik adalah tangga menuju lantai dua yang Instagramable karena pas untuk spot berfoto. Uniknya lagi, di bagian tengahnya da dua tangga yang sama-sama menuju lantai atas. 

Desain dan detail tangga yang melingkar juga cocok buat jadi spot foto. Di lantai atas, ada satu ruang keluarga yang tidak didominasi warna putih tapi warna merah marun. Hal itu disesuaikan dengan sejumlah foto-foto Yuni dan keluarganya yang dipajang di ruangan tersebut.

Yuni juga pernah memperlihatkan kamar salah satu anaknya. Di kamar tersebut ada tempat tidur berwarna biru tua yang nyaman dengan interior mainan Minecraft.

Tak lupa, Yuni Shara membagikan foto ruangan musala di rumahnya yang terlihat dihiasi karpet berwarna merah.